Dallas--(ANTARA/Business Wire)-- Selama 2022, Mary Kay Inc., pendukung global untuk keberlanjutan dan kepengurusan perusahaan, telah bekerja dalam meningkatkan kesadaran laut dalam pekerjaan iklim dan sebagai pendekatan untuk mengatasi krisis iklim.
Bulan ini, Mary Kay diakui pada Laporan Dampak Global Reefs 2022 The Nature Conservancy. Laporan The Nature Conservancy tersebut menggarisbawahi pencapaian terbaru mereka dan bagaimana organisasi tersebut bermitra dengan sektor swasta agar berhasil menerapkan program konservasi laut inovatif yang melindungi dan melestarikan kehidupan di lautan kita.
Laporan tersebut memamerkan proyek yang baru diluncurkan yang berfokus pada “Super Reefs.” Super Reefs sangat tangguh dan dapat bertahan hidup di suhu lautan yang memanas. Misi proyek Super Reefs adalah untuk mengidentifikasi, melindungi, dan menumbuhkan jaringan global Super Reefs bertujuan mengamankan masa depan terumbu karang. Tim Super Reefs menyatukan para ahli dalam ilmu kelautan, konservasi, dan manajemen dari Woods Hole Oceanographic Institution, Stanford University, dan The Nature Conservancy, bersama dengan dukungan sektor swasta dari Mary Kay, untuk mendukung pemerintah dan masyarakat di saat-saat kritis terumbu karang dalam sejarah ini.
“Saya telah melihat terumbu karang yang telah hancur, dan saya juga melihat terumbu karang yang tumbuh kembali selama hidup saya,” kata Elizabeth McLeod, Pimpinan Sistem Global Reefs di The Nature Conservancy. “Kami memiliki kewajiban untuk pergi masuk ke dalam lautan, untuk mengidentifikasi terumbu karang yang dapat bertahan dari perubahan iklim dan memastikan bahwa mereka terlindungi dari dampak lain.”
“Kemitraan kami dengan The Nature Conservancy telah berlangsung selama lebih dari 32 tahun—tetapi rencana ini baru saja dimulai,” kata Deborah Gibbins, Direktur Operasional di Mary Kay Inc. “Sepanjang 2022, kami telah melakukan memperbanyak upaya keberlanjutan kami, termasuk berfokus pada kesehatan laut. Kesehatan lautan merupakan kesehatan planet kita, dan penting bagi kita untuk melakukan upaya dalam melindunginya.”
Pada tahun 2022, Mary Kay mendukung 11 proyek yang terkait dengan inisiatif perlindungan laut global untuk meningkatkan kesehatan laut bagi alam dan manusia melalui perlindungan dan pemulihan habitat kritis seperti terumbu karang, terumbu tiram, dan lahan basah pesisir. Proyek-proyek penting tersebut antara lain:
• Memulihkan terumbu kerang Asia Pasifik di Australia, Hong Kong, Cina, dan Segitiga Terumbu Karang;
• Memastikan bahwa upaya perlindungan dan restorasi karang di negara-negara Segitiga Terumbu Karang – Indonesia, Papua Nugini, dan Kepulauan Solomon – didukung melalui upaya dan inisiatif konservasi yang berdampak positif di seluruh kawasan;
• Mendukung pemimpin lingkungan perempuan di Pasifik di Papua Nugini dan Kepulauan Solomon;
• Konservasi dan restorasi pesisir di Gulf Coast dan menilai kelayakan pasar karbon biru untuk mendukung pengelolaan lahan basah jangka panjang; dan
• Meningkatkan perikanan di Meksiko untuk memberdayakan masyarakat dan perempuan di industri perikanan.
Untuk membaca lebih lanjut tentang komitmen Mary Kay terhadap keberlanjutan, kunjungi marykayglobal.com/sustainability dan unduh strategi keberlanjutan global Mary Kay: Memperkaya Kehidupan Hari Ini untuk Hari Esok yang Berkelanjutan.
Tentang The Nature Conservancy (TNC)
The Nature Conservancy adalah organisasi konservasi global yang berdedikasi untuk melestarikan tanah dan perairan tempat semua kehidupan bergantung. Dipandu oleh sains, kami menciptakan solusi inovatif di lapangan untuk tantangan terberat dunia kami sehingga alam dan manusia dapat berkembang bersama. Kami menangani perubahan iklim, melestarikan tanah, air, dan lautan pada skala yang belum pernah terjadi sebelumnya, menyediakan makanan dan air secara berkelanjutan, dan membantu membuat kota lebih berkelanjutan. Bekerja di 79 negara dan wilayah, kami menggunakan pendekatan kolaboratif yang melibatkan komunitas lokal, pemerintah, sektor swasta, dan mitra lainnya. Untuk mempelajari lebih lanjut, kunjungi www.nature.org atau ikuti di @nature_press pada Twitter.
Tentang Mary Kay Inc.
Salah satu pionir yang asli, Mary Kay Ash mendirikan perusahaan kecantikan impiannya pada tahun 1963 dengan satu tujuan: memperkaya kehidupan wanita. Mimpi itu telah berkembang menjadi perusahaan bernilai miliaran dolar dengan jutaan anggota tenaga penjualan independen di hampir 40 negara. Sebagai perusahaan pengembangan kewirausahaan, Mary Kay berkomitmen untuk memberdayakan perempuan dalam perjalanan mereka melalui pendidikan, bimbingan, advokasi, jaringan, dan inovasi. Mary Kay berdedikasi untuk berinvestasi dalam ilmu di balik kecantikan dan pembuatan perawatan kulit mutakhir, kosmetik warna, suplemen nutrisi, dan wewangian. Mary Kay percaya dalam memperkaya kehidupan hari ini untuk masa depan yang berkelanjutan, bermitra dengan organisasi dari seluruh dunia yang berfokus pada mempromosikan keunggulan bisnis, mendukung penelitian kanker, memajukan kesetaraan gender, melindungi penyintas kekerasan dalam rumah tangga, mempercantik komunitas kita, dan mendorong anak-anak untuk mengejar impian mereka. Pelajari lebih lanjut di marykayglobal.com, temukan kami pada Facebook, Instagram, dan LinkedIn, atau ikuti kami di Twitter.
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Tersedia Galeri Multimedia/Foto: https://www.businesswire.com/news/home/52963296/en
Kontak
Mary Kay Inc.
Bag. Komunikasi Perusahaan
972.687.5332 atau media@mkcorp.com
The Nature Conservancy
Misty Edgecomb
Direktur Komunikasi
medgecomb@tnc.org atau 484-343-3223
Sumber: Mary Kay Inc.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2022