Jakarta (ANTARA) - Relawan Pendekar Indonesia (Pendukung Andika Perkasa untuk Indonesia) menyatakan bertekad mempercantik keindahan bangsa lewat bidang politik.

"Sebab, politik adalah bidang yang tampak sering terlewat dari pandangan orang untuk dipercantik atau diperindah. Kehidupan berbangsa Indonesia yang utuh tidak hanya harus jujur dan adil, tapi berjuang menuju keindahan," kata Ketua Pendekar Indonesia Hendrawan Saragi dalam keterangannya diterima di Jakarta Senin.

Untuk itu, kata dia sebagai kumpulan relawan yang terdiri dari latar belakang etnis, agama, dan sosial ekonomi, Pendekar Indonesia memiliki komitmen pada ide kemajuan ekonomi politik dan kemanusiaan di Indonesia.

Baca juga: Pendekar Indonesia: Perlu rawat keindahan bangsa dengan akal sehat

Relawan yang didirikan pada 1 Oktober 2022 itu merupakan perpaduan sinergis dari wadah para pemikir, pusat pengorganisasian komunitas, dan inkubator untuk tindakan politik demi mempercantik keindahan Indonesia.

“Kami menyimpulkan, pengalaman berbangsa Indonesia dicirikan oleh tiga kemampuan yang terintegrasi, yaitu pengenalan akan kebenaran, keadilan, dan keindahan. Manusia dapat membedakan antara yang benar dan yang salah, yang adil dan tidak adil, maupun yang indah dan yang jelek,” kata dia.

Menurut dia Pendekar Indonesia bisa menjadi rumah yang menampung pemikiran dan tindakan para aktivis dari spektrum yang luas. Berbagai komunitas boleh bergabung dalam Pendekar Indonesia, asal punya tujuan sama, yaitu mempercantik keindahan bangsa.

Dia mengatakan keindahan adalah tatanan dan konstruksi nilai-nilai dari konstitusi UUD 1945 dan dari tradisi adiluhung masyarakat yang semuanya memberikan kegembiraan bagi jiwa masyarakat Indonesia.

Baca juga: Saragi: Andika Perkasa layak diperhitungkan sebagai calon presiden

Saat ini Pendekar telah membentuk enam koordinator wilayah di Nusantara, antara lain di DKI, Sumatra Utara, Jawa tengah, Jawa Timur, Papua, dan Sulawesi Utara. Saragi berharap makin banyak lagi komunitas atau pribadi-pribadi yang akan bergabung dengan Pendekar Indonesia.

“Kami mengundang semua anak kandung ibu pertiwi untuk berikhtiar mempercantik indahnya kehidupan berbangsa di Indonesia,” ujar Saragi.

Ia juga mengatakan ke depan keindahan berbangsa dapat dicapai juga dengan adanya pemimpin nasional yang tegas, cerdas, dan pantas. Pihaknya, menurut Saragi perlu terus menyuarakan apa yang menurut mereka dapat membantu bangsa meraih cita-cita itu.

Untuk Pemilu 2024, Saragi mengaku pihaknya telah melihat dan merasakan dimana-mana semangat kemauan yang luar biasa untuk berkomitmen serta keinginan yang tak kenal lelah untuk membangun bangsa.

“Ini adalah momen yang perlu dimaksimalkan untuk menyadarkan semua unsur masyarakat akan pentingnya kehidupan yang indah dalam berbangsa. Untuk itu kami mempromosikan kandidat calon presiden mendatang yang dinilai dengan akal sehat memenuhi kriteria keindahan Pendekar Indonesia,” ucapnya.

Tokoh yang dimaksud Pendekar Indonesia adalah Jenderal Andika Perkasa. Pendekar Indonesia telah meriset dan memindai sosok Jenderal Andika.

"Beliau memiliki perpaduan antara kecerdasan dan pengabdian. Pribadi yang rendah hati dan humanis, yang selalu terbuka untuk berdialog dengan siapa pun,” ujar Saragi.

Baca juga: Survei: Puan AHY dan Andika tiga besar elektabilitas cawapres

Baca juga: Survei: Elektabilitas Ganjar dan Anies sebagai capres naik signifikan

Pewarta: Boyke Ledy Watra
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2022