Surabaya, (ANTARA News) - Penghuni Kebun Binatang Surabaya (KBS) bertambah dengan lahirnya dua ekor harimau putih pada Jumat (21/4) dari induk bernama "Santi" yang kini berusia lima tahun."Dua anak harimau putih itu lahir pada jam yang berbeda, yakni pertama pada pukul 9.30 WIB, sementara yang ke dua pada pukul 14.50 WIB," kata Kahumas KBS, Agus Supangkat, kepada ANTARA, Sabtu (22/4).Ia menjelaskan, anak harimau putih itu masih belum bisa ditunjukkan secara umum kepada pengunjung KBS, karena dalam masa dua bulan, anak-anak hewan langka itu akan diletakkan di kandang khusus.Mengenai perawatan yang harus diberikan pada bayi harimau itu, ia mengatakan sampai dua bulan ke depan hanya mendapatkan air susu induknya, namun sesudah itu baru diberi makan daging."Nanti kalau sudah usia empat bulan, baru kami pindahkan ke kandang lain yang bisa dilihat oleh pengunjung KBS," kata Agus.Dengan bertambahnya dua anak harimau asal India itu, berarti jumlah harimau putih di KBS menjadi delapan ekor dari sebelumnya enam ekor.Menurut Agus, Santi sudah menghuni KBS sejak 1992 dan dua ekor bayi harimau putih yang baru lahir tersebut merupakan anak ke tiga bagi Santi.(*)
Copyright © ANTARA 2006