Monte Carlo (ANTARA News) - Roger Federer dan Rafael Nadal dengan mudah melaju ke perempat-final dengan membukukan kemenangan langsung di Monte Carlo, Monako, Kamis waktu setempat.Federer yang berasal dari Swiss menambah kegemilangannya bermain di lapangan tanah liat ketika menyingkirkan pemain lokal, Benjamin Balleret, yang berusia 23 tahun 6-3, 6-2.Sementara itu, Nadal yang berasal dari Spanyol, juara bertahan dan satu-satunya petenis yang menundukkan Federer tahun ini, menang 6-3, 6-3 atas petenis Belgia, Kristof Vliegen.Nadal, yang merebut 11 gelar musim ini, termasuk delapan di lapangan tanah liat yang mencapai puncaknya dengan kemenangan di Prancis Terbuka - terus berlanjut di lapangan jenis itu untguk pertama kalinya musim ini. "Permainan saya lebih baik hari ini ketimbang pada pertandingan-pertandingan lain," kata petenis unggulan dua itu sambil senyum, yang langsung pergi berlatih usai menang. "Servis dan forehand saya meningkat - juga backhand. Saya banyak bergerak dan saya gembira dengan peningkatan permainan saya. Kini saya berada di perempat-final dan saya bisa menikmati turnamen." Nadal kini menghadapi pengulangan final tahun lalu ketika dia berhadapan dengan unggulan enam asal Argentina Guillermo Coria, yang mengalahkan petenis Jerman Nicolas Kiefer 6-7 (5/7), 6-4, 6-3. Coria terus berjuang dengan servisnya, saat melakukan 23 kali 23 double-faults. Federer memberi penghargaan kepada Balleret yang terus memberikan perlawanan kepada bintang petenis asal Swiss itu. "Saya pikir dia bermain amat bagus dalam satu setengah set sampai permainannya menurun dan saya memansfaatkannya," kata Federer. "Tapi dalam satu setengah set itu cukup ketat dan saya benar-benar harus bermain bagus." "Saya puas dengan cara permainan saya dan dalam mengatasi situasi karena itu tidak mudah," katanya setelah menundukkan petenis peringkat 352 itu. Federer kini akan menghadapi petenis Spanyol David Ferrer untuk mendapatkan tempat di semi-final. Jika dia berhasil, dia akan berhadapan dengan petenis ?Kroasia Ivan Ljubicic, unggulan empat, yang mencapai perempat-final dengan menyingkirkan petenis Prancis terakhir yang masih bertahan Gilles Simon 6-3, 6-2. Kemenangan Federer itu menambah keberhasilan beruntunnya dalam turnamen seri Masters menjadi ke-27 kali beruntun. Ljubicic menghadapi petenis Cile Fernando Gonzalez atau Robin Soderling asal Swedia untuk mendapatkan tempat di semi-final. Ljubicic tetap kedua dibawah Federer dalam raihan kemenangan musim ini dengan rekor 29-4. Dalam pertandinganb petenis Spanyol itu di lapangan tanah liat, unggulan delapan Ferrer menujndukkan dua kali juara turnamen Juan Carlos Ferrero 6-1, 6-7 (5/7), 6-3 untuk mencapai perempat-final. Ferrero, mantan petenis nomor satu dunia, pekan lalu kalah pada putaran pertama di Valencia, kampungnya sendiri. Ferrer membuktikan diri sulit dibendung di lapangan keras nulan lalu di Miami ketika dia secara mengejutkan menundukkan Andy Roddick sebelum kalah di semi-final dari Federer. Petenis unggulan 15 asal Spanyol Tommy Robredo menundukkan unggulan tiga David Nalbandian 5-7, 6-1, untuk melangkah ke perempat-final. (*)(Foto: Roger Federer)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2006