Kopenhagen (ANTARA) - Perdana Menteri Denmark Mette Frederiksen mengatakan dia telah menyerahkan surat pengunduran dirinya kepada sang ratu pada Rabu dan mulai membentuk koalisi.

Politikus Partai Sosial Demokratik itu menang tipis dalam pemilu pada Selasa.

Namun, pembentukan koalisi itu diperkirakan akan berlarut-larut karena rekan dan seteru Frederiksen telah mengungkapkan keraguan mereka terhadap koalisi seperti itu sehingga realisasinya masih belum jelas.


Baca juga: Inspeksi gabungan berlangsung untuk kapal biji-bijian dari Istanbul

Kubu sayap kiri, di mana partai Frederiksen menjadi salah satu bagian, meraih 90 kursi, mayoritas terendah dalam parlemen yang beranggotakan 179 orang.

Sementara itu, kubu sayap kanan mendapatkan 72 kursi dan sebuah partai tengah yang baru dibentuk meraih 16 kursi.

Frederiksen telah berkampanye tentang perlunya sebuah koalisi besar dari kubu sayap kiri dan kanan.

Dia berpendapat bahwa persatuan politik diperlukan untuk menghadapi ketidakpastian global.

Sumber: Reuters


Baca juga: Rusia akan lanjutkan perjanjian ekspor biji-bijian Laut Hitam

Baca juga: Polandia akan bangun pagar berduri di perbatasan dengan Rusia

Penerjemah: Anton Santoso
Editor: Fardah Assegaf
Copyright © ANTARA 2022