Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa bidang politik terjadi di Indonesia selama sepekan terakhir sejak Senin (10/10) hingga Sabtu (15/10), mulai dari NasDem klaim bersama PKS dan Demokrat siapkan cawapres untuk Anies hingga 18 parpol lolos verifikasi administrasi. Berikut berita politik yang dirangkum ANTARA.
1. NasDem klaim bersama PKS dan Demokrat siapkan cawapres untuk Anies
Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya mengklaim telah membentuk tim khusus bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat untuk menyiapkan sosok pendamping alias cawapres bagi Anies Baswedan untuk maju pada Pemilu 2024.
Selengkapnya baca di sini
2. TGIPF kantongi barang bukti tragedi Kanjuruhan
Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) mengklaim mendapatkan alat bukti dan informasi penting dalam mengungkap kasus kericuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada 1 Oktober 2022 yang mengakibatkan 132 orang meninggal dunia.
Selengkapnya baca di sini
3. Komisi III DPR: Pencopotan Kapolda Jatim sudah tepat
Anggota Komisi III DPR RI Santoso menilai tindakan Kapolri untuk mencopot Irjen Pol. Nico Afinta dari jabatan Kapolda Jawa Timur sebagai buntut tragedi Kanjuruhan sudah tepat.
Selengkapnya baca di sini
4. Menteri PUPR: Prioritas audit stadion bola dengan banyak suporter
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut pemerintah memprioritaskan audit stadion bola yang memiliki banyak suporter.
Selengkapnya baca di sini
5. KPU: 18 parpol lolos verifikasi administrasi
Komisi Pemilihan Umum RI menyatakan terdapat 18 partai politik calon peserta Pemilu 2024 yang dinyatakan lolos verifikasi administrasi.
Selengkapnya baca di sini
Pewarta: Muhammad Zulfikar
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2022