Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat menjawab pertanyaan tentang penurunan industri ritel, di sela kegiatan meninjau proyek kereta cepat Jakarta-Bandung di Bandung, Jawa Barat, Kamis.
"Itu terjadi di semua negara, industri ritel turun tetapi bukan hanya karena pandemi. Karena sekarang orang masuk ke platform-platform digital, ke marketplace, dan diantar langsung ke rumah, bebas ongkos kirim," kata Presiden Jokowi.
Baca juga: Mendag: Industri ritel miliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi
Presiden Jokowi mengatakan marketplace merupakan platform-platform perusahaan teknologi yang mempercepat dalam berbelanja suatu barang.
"Persaingannya ada di situ. Jadi kalau usaha-usaha ritel tidak menyesuaikan dengan perkembangan teknologi, ya itu yang harus dikerjakan oleh mereka," ujarnya.
Baca juga: Pantau produk halal, Wapres dialog dengan ritel modern secara virtual
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2022