Jakarta (ANTARA) - Aplikasi kesehatan Fita memperkenalkan fitur latihan fisik (exercise) yang dilengkapi dengan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) bertujuan agar aktivitas olahraga menjadi lebih mudah dilakukan sendiri di rumah.
“Kali ini, Fita menjadi aplikasi kesehatan pertama di Indonesia yang memperkenalkan teknologi tersebut sebagai pelengkap program olahraga kami, sehingga dapat memberikan deteksi gerakan yang akurat agar olahraga menjadi lebih efektif dan aktivitas olahraga mandiri yang dilakukan di rumah menjadi lebih mudah dan pengguna akan semakin percaya diri,” kata Chief Executive Officer Fita Reynazran Royono melalui keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Senin.
Reynazran mengatakan perkembangan teknologi memungkinkan pihaknya untuk melengkapi ragam latihan fisik dengan teknologi AI yang mampu mendeteksi gerakan olahraga agar lebih efektif.
Baca juga: Qualcomm bersiap rilis teknologi Snapdragon untuk perangkat "wearable"
“Fita selalu berupaya untuk mengajak pengguna mulai hidup sehat melalui aktivitas gerak yang dilakukan sehari-hari, seperti menyalakan steps counter sembari menyelesaikan house chores, berangkat ke kantor, atau aktivitas fisik apapun,” ujarnya.
Menurut Fita, teknologi AI akan menggantikan salah satu peran pelatih yang hadir secara langsung (offline trainer) untuk mendeteksi gerakan dan memperbaiki bentuk (form) saat latihan fisik dilakukan, sehingga dapat memperbaiki form pengguna. Hal ini juga menghindarkan pengguna dari bad form saat latihan fisik yang dapat menimbulkan cedera.
Lebih lanjut, Reynazran juga menjelaskan bahwa Fita akan mengembangkan program olahraga untuk meningkatkan inklusivitas pengguna.
Dalam waktu dekat, menurut Fita, pihaknya akan meluncurkan program workout Korean dance yang telah dilengkapi teknologi AI. Pengembangan program diharapkan dapat meningkatkan keinginan berolahraga bagi pengguna muda, milenial, ataupun penggemar budaya Korea.
Dengan adanya fitur AI tersebut, Reynazran berharap pihaknya dapat memberikan semangat baru kepada pengguna untuk memulai aktivitas gerak dengan berbagai kegiatan sehari-hari.
Lebih jauh, pengguna juga dapat berkonsultasi langsung dengan para pelatih (coach) melalui obrolan komunitas (community chat) untuk menentukan rancangan latihan fisik (exercise plan) yang sesuai dengan gaya hidup masing-masing.
“Semoga kami dapat selalu memenuhi kebutuhan pengguna dan membantu mereka untuk mencapai tujuan kesehatannya,” kata Reynazran.
Sebagai informasi, Fita telah memperkenalkan program workout Korean dance pada acara Korean Wave di salah satu pusat perbelanjaan di bilangan Cibubur pada 28 September lalu. Pada booth yang tersedia, para pengunjung dapat mencoba Korean dance exercise menggunakan teknologi AI.
Baca juga: JBL Endurance Peak II punya fitur khusus untuk penggemar olahraga
Baca juga: ASICS perkenalkan sepatu GEL-NIMBUS 24 dengan fitur baru
Baca juga: "Wearable" terbaru Samsung tonjolkan fitur kesehatan
Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022