Jayapura (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) melalui Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) gencar melakukan sosialisasi kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pemerintah Daerah (Pemda) agar lebih masif lagi dalam berbelanja produk dalam negeri melalui Katalog Elektronik (e-katalog) baik sektoral maupun lokal.

Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Papua Debora Salosa di Jayapura, Kamis, mengatakan dengan memasifkan penggunaan e-katalog diharapkan ke depan roda perekonomian Bumi Cenderawasih tetap tumbuh.

"Memang pengguna e-Katalog baik sektoral maupun lokal di lingkungan Provinsi Papua dan Pemda belum terlalu masif sehingga diperlukan sosialisasi kembali," katanya

Menurut Debora, selain sosialisasi pihaknya juga memberikan pendampingan sehingga jika mengalami kesulitan dapat langsung berkomunikasi.

"Kami sedang menurunkan tim pendampingan sehingga ketika ada OPD dan Pemda yang tidak paham bisa langsung intens bertanya, dengan begitu permasalahan para program e-katalog bisa diatasi," ujarnya.

Dia menjelaskan hingga kini sudah ada 190 produk dari Pemprov sedangkan kabupaten/kota sendiri 200 produk yang di masukan dalam layanan e-katalog lokal namun pihaknya tetap mendorong agar pelaku usaha dapat memasukkan produknya.

"Selain dari OPD kami juga akan mendorong para pelaku usaha agar memasukkan produknya ke layanan e-Katalog sehingga memberikan pilihan bagi para instansi terkait dalam berbelanja," katanya.

Dia menambahkan pihaknya ingin sebanyak-banyaknya para pelaku UMKM Papua masuk ke e-katalog apalagi tidak ada prasyarat khusus untuk masuk dalam program tersebut.

Pewarta: Qadri Pratiwi
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2022