Jakarta (ANTARA) - Lima berita politik pada Selasa (26/9) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari penghormatan terakhir untuk Shinzo Abe hingga Kasal pimpin sertijab Pangkoarmada RI.
Klik di sini untuk berita selengkapnya:
1. Ma'ruf Amin berikan penghormatan terakhir untuk Shinzo Abe
Wakil Presiden, KH Ma'ruf Amin, beserta Ibu Wury Ma'ruf Amin mewakili pemerintahan Indonesia untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mantan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe.
Selengkapnya di sini
2. Kasal Yudo Margono pimpin sertijab Pangkoarmada RI
Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Panglima Komando Armada Republik Indonesia (Pangkoarmada RI), dari Laksamana Madya TNI Abdul Rasyid kepada Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto.
Upacara serah terima jabatan berlangsung di Lapangan Arafuru Koarmada I, Jakarta Pusat, Selasa.
Selengkapnya di sini
3. Kemendagri: DOB di Papua mendekatkan pelayanan kepada masyarakat
Direktorat Penataan Daerah, Otonomi Khusus, dan Dewan Pertimbangan Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri mengklaim pembentukan sejumlah daerah otonom baru di Papua bertujuan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
"Dengan terbentuknya daerah otonom baru (DOB) tersebut, pendekatan pelayanan kepada masyarakat secara keseluruhan dapat berjalan dengan baik," kata Direktur Penataan Daerah, Otonomi Khusus, dan Dewan Pertimbangan Otonomi Daerah Kemendagri Valentinus Sudarjanto Sumito dalam diskusi Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) bertajuk ”Prolegnas 2023, Fungsi Legislasi DPR Kian Optimal” di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa.
Selengkapnya di sini
4. Pakar yakin tak ada agenda politik di balik kasus Lukas Enembe
Pakar hukum pidana dari Universitas Trisakti Abdul Fickar Hadjar meyakini tidak ada agenda politik di balik proses hukum terhadap Gubernur Papua Lukas Enembe (LE) di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Menurut saya, tidak ada agenda politik apa pun yang mendasari kasus ini. Ini murni masalah hukum tindak pidana korupsi," kata Abdul Fickar dalam keterangan di Jakarta, Selasa.
Selengkapnya di sini
5. Presiden bagikan bantuan modal kerja kepada pedagang di Buton Selatan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan bantuan modal kerja (BMK) kepada para pedagang kaki lima (PKL) dan pedagang pasar di Pasar Rakyat Bandar Batauga, Kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara, Selasa.
Tiba di pasar, Presiden menyerahkan BMK dan bantuan sembako ke PKL. Setelah itu, Jokowi bersama rombongan terbatas memasuki pasar dan berkeliling untuk menyerahkan bantuan.
Selengkapnya di sini
Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2022