Kegiatan ini bertujuan supaya Lombok Tengah terlihat bersih dan asri guna menyambut ajang WSBK bulan November 2022 nanti

Praya, NTB (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat mengerahkan ribuan aparatur sipil negara (ASN) bergotong royong membersihkan sampah di sepanjang jalan Bypass untuk mendukung ajang World Superbike (WSBK) di Pertamina Mandalika Internasional Strert Circuit pada 11-13 November 2022.

"Kegiatan ini bertujuan supaya Lombok Tengah terlihat bersih dan asri guna menyambut ajang WSBK bulan November 2022 nanti," kata Kabag Humas Setda Lombok Tengah, M Saleh di Praya, Jumat.

Ia mengatakan kondisi kebersihan di sepanjang jalan Bypass Bandara Lombok mulai dari perbatasan dengan Kabupaten Lombok Barat hingga menuju Mandalika menjadi perhatian pemerintah daerah.

Hal itu, karena jalan tersebut kemungkinan dilewati oleh para penonton WSBK maupun wisatawan yang berkunjung ke Mandalika. Selain membersihkan sampah, dari Dinas Perkim dan Lingkungan Hidup juga turun melakukan pemotongan ranting pohon yang dapat membahayakan para pengguna jalan.

"Kawasan di jalan Bypass tersebut jarang dibersihkan, sehingga Pak Bupati Lombok Tengah mengajak para ASN untuk gotong royong," katanya.

Selain untuk mendukung kegiatan WSBK, kegiatan itu juga untuk mendukung kejuaraan triathlon Ironman 70.3 di Nusa Tenggara Barat tanggal pada 8 Oktober 2022.

Untuk itulah, Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah ke depan akan melakukan kegiatan yang sama setiap hari Jumat di Kota Praya, sehingga wilayah Lombok Tengah terlihat bersih dan asri.

"Tidak hanya di jalan Bypass, kebersihan di Kota Praya Lombok Tengah menjadi perhatian Bupati," kata M Saleh.

Sirkuit Mandalika kembali menjadi tuan rumah ajang WSBK 2022 setelah sebelumnya menjadi lokasi ajang MotoGP awal 2022 dan WSBK serta IATC di November 2021.

Baca juga: Dipastikan, pengelolaan sampah WSBK Sirkuit Mandalika tuntas

Baca juga: Sampah di lokasi Festival "Bau Nyale" dibersihkan kolaborasi ACT-MRI

Baca juga: Jelang MotoGP, ASN Lombok Tengah bersihkan sampah di kawasan Mandalika

Baca juga: BPBD: Banjir di Kuta Lombok Tengah akibat tumpukan sampah

Pewarta: Akhyar Rosidi
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2022