Beijing (ANTARA) - Sektor konstruksi China telah membuat kemajuan besar dalam skala dan struktur dalam satu dasawarsa terakhir, seperti ditunjukkan data resmi pada Senin (19/9).
Pada 2021, total nilai output perusahaan konstruksi di seluruh China mencapai 29,3 triliun yuan (1 yuan = Rp2.139), naik 1,14 kali dari tahun 2012, menurut Biro Statistik Nasional China dalam sebuah laporan.
Hingga akhir 2021, China memiliki 2,26 juta perusahaan konstruksi. Dari 2013 hingga 2021, jumlah perusahaan tersebut meningkat rata-rata 6,1 persen pada tingkat tahunan, mencapai lompatan perkembangan dalam hal skala industri.
Sektor konstruksi China juga mencatat perbaikan struktur. Pada 2021, jumlah perusahaan konstruksi kelas satu dan terkemuka di China mencapai 16.000, naik 84,3 persen dari tahun 2012.
Industri tersebut telah berkembang menjadi kontributor utama bagi ketenagakerjaan. Pada 2021, sebanyak 81,8 juta orang bekerja di perusahaan konstruksi, menempati peringkat kedua setelah sektor manufaktur dalam kemampuan menciptakan lapangan kerja, menurut laporan tersebut.
Penerjemah: Xinhua
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2022