Seusai istirahat, Juventus langsung mengancam pada menit ke-50. Sepakan Milik ke arah gawang masih bisa ditepis oleh Odisseas Vlachodimos dengan satu tangan hingga berujung sepak pojok.

Benfica berbalik unggul 2-1 pada menit ke-55. Upaya Ramos menembak terhalang dan bola kemudian disambar Rafa Silva. Perin masih bisa menghalaunya, tetapi bola mengarah ke Neres yang menuntaskannya dengan sepakan voli.

Ancaman lain dari Benfica lima menit berselang. Bah mendapatkan bola di dalam kotak penalti setelah Juventus gagal mengamankan situasi dari sepak pojok. Tendangan voli Bah diblok oleh Leonardo Bonucci di saat terakhir.

Juventus nyaris menyamakan kedudukan, andai saja sepakan mendatar Moise Kean tidak menghantam tiang gawang. Angel Di Maria coba menyambar bola muntah, tetapi terlalu lemah dan diamankan kiper.

Juventus sempat mencetak gol pada menit ke-83 saat Vlahovic menyambar umpan silang De Sciglio ke dalam gawang. Namun, gol itu dianulir wasit karena berbau offside.

Juventus membuang peluang emas pada menit ke-87. Umpan lambung Angel Di Maria mendarat di kaki Gleison Bremer yang terbebas di depan gawang. Meski tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper, sepakannya justru melambung.

Juventus gagal menyamakan kedudukan di sisa waktu pertandingan. Benfica berhasil menang 2-1 dan mencuri tiga poin.

Susunan Pemain:
Juventus (3-5-2)
: Mattia Perin; Bremer, Leonardo Bonucci, Danilo; Juan Cuadrado (Mattia de Sciglio 58'), Fabio Miretti (Angel Di Maria 57'), Leandro Paredes, Weston McKennie, Filip Kostic (Moise Kean 70'); Arkadiusz Milik (Fagioli 70'), Dusan Vlahovic

Benfica (4-2-3-1): Odisseas Vlachodimos; Alexander Bah, Nicolas Otamendi, Antonio Silva, Alejandro Grimaldo; Enzo Fernandez (Fredrik Aursnes 81'), Florentino Luis; David Neres (Chiquinho 82'), Rafa Silva (Diogo Goncalves 86'), Joao Mario (Julian Draxler 86'); Goncalo Ramos (Petar Musa 81')

Baca juga: Shakhtar dan Benfica awali kampanye Liga Champions dengan kemenangan

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022