Jakarta (ANTARA News) - Menteri Agama Muhammad Maftuh Basyuni menetapkan porsi jemaah haji Indonesia 2006 sebanyak 189.000 orang untuk jemaah haji biasa dan 16.000 orang untuk jemaah haji khusus. Surat Keputusan Nomor 290 tahun 2006 tentang penetapan porsi jemaah haji Indonesia 2006, seperti yang tertulis dalam siaran pers Depag di Jakarta Senin, selain mengatur porsi haji bagi jemaah, juga porsi bagi petugas haji daerah yang terdiri dari Tenaga Pembimbing Haji Daerah (TPHD) dan Tenaga Kesehatan Haji Daerah (TKHD). Porsi haji biasa tersebut seluruhnya 189.00 orang yang terbagi untuk jemaah 187.592 orang dan untuk petugas daerah 1.408 orang. Sebanyak 32 propinsi yang memperoleh porsi haji adalah Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) 3.558 orang, terdiri 3.525 jemaah dan 33 orang petugas, Sumatera Utara 8.050 orang, terdiri 7.997 jemaah dan 53 orang petugas, Sumatera Barat 4.347 orang, terdiri 4.318 jemaah dan 29 orang petugas. Riau 4.995 orang, terdiri 4.962 orang jemaah dan 33 orang petugas, Jambi 2.606 orang, terdiri 2.589 jemaah dan 17 orang petugas. Sumsel 6.290 orang, terdiri 6.249 jemaah dan 41 orang petugas, Bengkulu 1.596 orang terdiri 1.585 jemaah dan11 orang petugas. Lampung 6.216 orang, terdiri 6.175 orang jemaah dan 41 orang petugas, Bangka Belitung 904 orang, terdiri 898 orang jemaah dan 6 orang petugas, Kepulauan Riau 982 orang, terdiri 975 orang jemaah dan 7 orang petugas. Sedangkan DKI Jakarta 7.012 orang, terdiri 6.966 orang jemaah dan 46 orang petugas, Jawa Barat 37.227 orang, terdiri 36.979 orang jemaah dan 248 orang petugas, Jawa Tengah 29.363 orang, terdiri 29.092 orang jemaah dan 271orang petugas. DI Yogyakarta 3.059 orang, terdiri 3.031 orang jemaah dan 28 orang petugas, Jawa Timur 33.810 orang, terdiri 33.585 orang jemaah dan 225 orang petugas dan Banten 8.451 orang, terdiri 8.395 orang jemaah dan 56 orang petugas. Sementara itu, Bali 207 orang, terdiri 206 orang jemaah dan 1 orang petugas, NTB 4.446 orang, terdiri 4.416 orang jemaah dan 30 orang petugas, NTT 417 orang, terdiri 414 orang jemaah dan 3 orang petugas. Kalbar 2.314 orang, terdiri 2.299 orang jemaah dan 15 orang petugas, Kalteng 1.335 orang, terdiri 1.323 orang jemaah dan 12 orang petugas, Kalsel 3.461 orang, terdiri 3.429 orang jemaah dan 32 orang petugas, Kaltim 2.790 orang, terdiri 2.764 orang jemaah dan 26 orang petugas. Propinsi Sulut 627 orang, terdiri 621 orang jemaah dan 6 orang petugas, Sulteng 1.740 orang, terdiri 1.724 orang jemaah dan 16 orang petugas, Sulsel 6.826 orang, terdiri 6.763 orang jemaah dan 63 orang petugas. Sultra 1.660 orang, terdiri 1.645 orang jemaah dan 15 orang petugas, Gorontalo 881 orang, terdiri 873 orang jemaah dan 8 orang petugas, Sulawesi Barat 1.428 orang, terdiri 1.415 orang jemaah dan 13 orang petugas. Maluku 608 orang, terdiri 602 orang jemaah dan 6 orang petugas, Maluku Utara 972 orang, terdiri 963 orang jemaah dan 9 orang petugas, dan Papua 822 orang, terdiri 814 orang jemaah dan 8 orang petugas.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006