Jakarta (ANTARA) - Perayaan Hari Olahraga Nasional 2022 bakal menampilkan atraksi yang melibatkan para atlet muda Kalimantan Timur di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat besok.
Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta mengatakan para atlet muda itu nantinya akan memperagakan beragam atraksi 14 cabang olahraga unggulan yang masuk dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).
Menurut Isnanta, atlet muda dipilih sebagai simbol puncak prestasi olahraga Indonesia di pentas internasional pada masa mendatang.
"Kami melibatkan atlet muda dari cabang olahraga DBON dalam mengisi acara perayaan Haornas 2022 karena mereka semualah nantinya yang akan mengisi puncak prestasi olahraga Indonesia kedepannya," kata Isnanta dalam siaran pers Kemenpora di Jakarta, Kamis.
Baca juga: Peringatan Haornas 2022 akan libatkan 20 ribu orang
Selain atraksi cabang olahraga DBON, Isnanta menyebut akan ada penampilan lainnya seperti tayangan kilas balik kesuksesan penyelenggaraan PON Papua, Peparnas Papua, SEA Games Vietnam, hingga ASEAN Para Games Solo.
"Di pengujung acara akan dilakukan selebrasi...diiringi sinaran kembang api yang akan menambah keanggunan kota Balikpapan," ujar Isnanta.
Lifter senior Indonesia Eko Yuli Irawan berharap Haornas 2022 dapat menjadi salah satu momentum kebangkitan prestasi olahraga nasional apalagi setelah lahirnya DBON.
"Kami sebagai atlet harus fokus dalam menjalani program latihan dalam upaya meraih prestasi sesuai yang diinginkan dalam DBON sebagai bentuk pertanggungjawaban penggunaan dana yang diberikan pemerintah. Ini sebagai bentuk dukungan terhadap DBON," ucap Eko yang terus menjalani program latihan dalam upaya mengejar tiket ke Olimpiade Paris 2024 itu.
Peringatan Haornas 2022 yang mengusung tema “Bersama Cetak Juara” akan kembali berlangsung semarak setelah pada dua edisi terakhir harus digelar secara virtual dan dihadiri sejumlah orang terbatas di Jakarta akibat pandemi COVID-19.
Baca juga: KONI Pusat gelar Rakernas usung tema selaras dengan Haornas 2022
Baca juga: Kemenpora genjot persiapan peringatan Haornas 2022 di Stadion Batakan
Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2022