Jakarta (ANTARA) - Kedutaan Besar RI di Kuwait City mempromosikan batik, kain tradisional, dan produk kerajinan Indonesia lewat kegiatan "ASEAN Textile Exhibition and Craft Workshop 2022" yang diselenggarakan di Kuwait pada 1-6 September.

Pameran itu diikuti oleh perwakilan sejumlah negara ASEAN di Kuwait, yaitu Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Kamboja, Malaysia, Myanmar, Thailand, dan Vietnam, menurut KBRI Kuwait City dalam keterangannya pada Sabtu.

Duta Besar RI untuk Kuwait Lena Maryana Mukti selaku Ketua Komite ASEAN di Kuwait membuka acara itu dan menyampaikan sambutan yang diikuti penjelasan mengenai sejarah kain tradisional di wilayah Asia Tenggara yang disampaikan oleh Dubes Thailand untuk Kuwait.

Pameran dan lokakarya yang dilaksanakan hingga 6 September tersebut bertujuan memberikan wawasan dan pengetahuan mengenai kekayaan budaya ASEAN, khususnya kain tradisional dan produk kerajinan yang dihasilkan oleh masing-masing negara anggota ASEAN, kepada masyarakat Kuwait.

Baca juga: Indonesia gelar pameran dan lokakarya batik di Napier Selandia Baru

Pada kegiatan ASEAN Textile Exhibition and Craft Workshop tersebut, masing-masing Kedutaan Besar negara-negara anggota ASEAN di Kuwait menampilkan produk kain dan kerajinan tradisionalnya.

Selain pameran, juga diselenggarakan lokakarya yang memberikan informasi teknis tentang cara dan proses pembuatan kain atau kerajinan tradisional oleh para perajin dari negara anggota ASEAN.

Pengunjung dapat menikmati keragaman kekayaan budaya yang dimiliki ASEAN, kata KBRI Kuwait City.

Pada kegiatan tersebut, KBRI Kuwait City menampilkan berbagai koleksi kain batik klasik berkualitas tinggi dan produk kain batik modern serta beberapa kerajinan tradisional lainnya.

Pada acara itu, KBRI juga akan mengadakan lokakarya membatik untuk pemula yang dipandu oleh instruktur dari Indonesia.

Kegiatan yang berlangsung selama enam hari itu diharapkan memberikan wawasan dan pengetahuan baru bagi pengunjung pameran mengenai kekayaan budaya tradisional dari negara-negara ASEAN, dan khususnya kain batik dari Indonesia, kata KBRI Kuwait City.

Baca juga: Kontingen Indonesia akan kenakan batik spesial dalam defile APG 2022
Baca juga: Lewat Pekan Budaya, Rumah Indonesia Paris promosikan batik

Pewarta: Yuni Arisandy Sinaga
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022