Jakarta (ANTARA) - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menanam varietas baru tanaman kelapa kopyor di kebun Science Techno Park Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Jawa Tengah, Jumat, bertepatan dengan World Coconut Day yang diperingati 2 September.

Dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat, Moeldoko menanam benih unggulan kelapa kopyor varietas Genjah Kuning Sinumpur, yang dikembangkan oleh salah satu ahli biologi UMP Prof. Sisunandar.

Tidak hanya menanam, Moeldoko juga memetik sendiri salah satu kelapa kopyor siap panen dan menikmatinya sambil berdiskusi tentang potensi ekonomi kelapa kopyor bersama Sisunandar, yang dijuluki sebagai profesor kelapa kopyor.

"Kelapa kopyor ini produk unggulan yang bisa mendatangkan banyak potensi bagi negara. Saya harap anak-anak muda mulai melirik varietas kelapa kopyor ini sebagai kesempatan. Jadi riset dan studi terhadap kelapa kopyor terus berkembang," kata Moeldoko.

Sisunandar mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh Moeldoko dan berharap Pemerintah terus mendorong pengembangan kelapa kopyor.

"Kopyor ini hanya dimiliki oleh Indonesia. Kebun Science Techno Park UMP ini masih menjadi kebun nutfah kelapa kopyor satu-satunya di Indonesia. Harus ada kebun semacam ini di tempat lain agar kopyor tidak hilang," ujarnya.

Baca juga: Moeldoko tekankan pentingnya ketahanan pangan mandiri tiap wilayah

Baca juga: Moeldoko ajak Gerakan Pramuka turut jaga ketahanan pangan nasional

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2022