Jakarta (ANTARA) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan kota menjadi sumber terciptanya inovasi, kreativitas dan terobosan sehingga dapat berkontribusi dalam mengatasi sejumlah tantangan global yang juga berasal dari kota.
"Mari lihat kota, tidak hanya melihat kota sebagai sumber tantangan global tapi juga menjadi tempat bagi solusi dan terobosan," kata Anies pada pembukaan Forum Urban 20 (U20) di Jakarta, Selasa.
Baca juga: Anies ubah orientasi pembangunan ke pengurangan kendaraan pribadi
Ia mengharapkan semua pihak tidak hanya menekankan bahwa kota menjadi sumber masalah, namun kota juga menjadi sumber inovasi, terobosan dan orang-orang kreatif.
Untuk itu, ia mengharapkan kolaborasi yang dapat mengatasi masalah global yang berasal dari kota di antaranya perubahan iklim mengingat kota menjadi sumber timbulnya gas rumah kaca yang signifikan.
Kota juga berkontribusi terkait produksi sampah dalam jumlah besar sehingga berdampak terhadap lingkungan.
Tak hanya itu, pandemi COVID-19 juga menyebar lebih cepat di kota karena padanya tingkat penduduk.
Adapun yang dilalukan Pemprov DKI, kata dia, adalah pemerintah menjadi kolaborator, sedangkan masyarakat, lembaga swadaya masyarakat dan kelompok pemikir (think tank) menjadi mitra.
Baca juga: Anies terapkan toleransi nol untuk kekerasan terhadap perempuan
Meski begitu, lanjut dia, pendekatan tradisional di antaranya pendekatan simetris dalam mengatasi masalah di perkotaan dinilai tidak lagi relevan menjadi jawaban atas tantangan tersebut.
"Kami butuh solusi unik. Kami berharap sebagai tuan rumah, pertemuan ini menjadi ajang tukar ide, pemikiran dan pembelajaran," ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Anies mengusulkan tiga isu prioritas yang dapat dibahas dalam forum Urban 20, yakni investasi pada sektor kesehatan dan perumahan rakyat sebagai landasan pemulihan ekonomi dan sosial.
Kedua, mendorong transisi energi berkelanjutan dan akses yang adil untuk mobilitas berkelanjutan dan ketiga, memberikan edukasi dan pelatihan tentang masa depan pekerjaan demi akses pasar kerja yang merata.
Ia mengharapkan ketiga isu yang dibahas itu menjadi jawaban dalam menghadapi tantangan setelah pandemi COVID-19.
"Kami ingin mendengar pandangan pemimpin untuk mengatasi tiga tantangan itu," ucap Anies.
Baca juga: Warga Kampung Akuarium cerita soal penggusuran kepada delegasi U20
Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2022