Jakarta (ANTARA) - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya membuka layanan Samsat Keliling di wilayah Jakarta, Depok, Tanggerang dan Bekasi (Jadetabek) pada Jumat ini.
Tercatat ada 14 lokasi Samsat Keliling (Samling), yaitu:
1. Samling Jakarta Pusat di halaman parkir Samsat Jakarta Pusat dan Lapangan Banteng
2. Samling Jakarta Utara di Masjid Almusyawarah Kelapa Gading
3. Samling Jakarta Barat di Mall Citraland Jakarta Barat
4. Samling Jakarta Selatan di lapangan parkir Samsat Jaksel dan Jalan TMP Kalibata
5. Samling Jakarta Timur di lapangan tenis Samsat Jaktim dan Pasar Induk Kramat Jati
6. Samling Kota Tangerang di lapangan parkir Samsat Kota Tangerang, Palem Semi Karawaci, dan Perumnas 2 Karawaci
7. Samling Ciledug di halaman parkir Kantor Samsat Ciledug dan Poris Giant Cipondoh Ciledug
8. Samling Serpong di halaman parkir Samsat Serpong dan Mal ITC BSD
9. Samling Ciputat di kantor Kecamatan Pondok Betung dan Pamulang Square
10. Samsat Kelapa Dua di Pasar Modern Intermoda Cisauk dan Polsek Pakuhaji
11. Samling Kota Bekasi di halaman parkir Samsat Kota Bekasi,
12. Samling Kabupaten Bekasi di Pasar Bersih, Cikarang, Bekasi.
13. Samling Depok di halaman Samsat Depok
14. Samling Cinere komplek BPK Gandul, Cinere.
Baca juga: Ada 14 gerai layanan Samsat Keliling di Jadetabek
Baca juga: Sabtu, ini lokasi Samsat Keliling di Detabek
Sebelum datang ke gerai Samsat keliling, warga harus memastikan kendaraan yang akan dibayar pajaknya tidak memiliki tunggakan pajak kendaraan bermotor lebih dari satu tahun.
Kemudian, membawa dokumen yang diperlukan untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan, seperti KTP, BPKB dan STNK asli masing-masing disertai lampiran fotokopi.
Gerai Samsat Keliling ini, hanya melayani pembayaran pajak kendaraan bermotor (PKB) tahunan, sedangkan untuk perpanjangan STNK (lima tahunan) dan ganti plat nomor kendaraan harus datang langsung ke kantor Samsat.
Pewarta: Walda Marison
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022