Malang (ANTARA News) - Arif Suyono kembali memperkuat Tim "Singo Edan" Arema Malang saat menjamu Persatuan Sepak Bola Indonesia Kediri (Persik) dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia putaran ke dua di Stadion Kanjuruhan Malang, Jatim Senin (2/2). Pemain yang akrab dipanggil "Keceng" ini meninggalkan Suroso dan kawan-kawan lebih dari satu bulan guna memperkuat Tim Nasional Indonesia saat melawan Tim Nasional Oman dan Tim Nasional Australia. "Tenaga Arif sangat dibutuhkan oleh Arema. Sejak Arif masuk tim nasional, serangan dari sektor sayap bekurang. Dengan hadirnya Arif, kami yakin serangan dari sektor sayap bisa lebih bagus," katanya Asisten Manajer Arema Malang, Muhammad Taufan, Jumat. Menurut dia, kepastian untuk memainkan Arif belum ada. Namun, melihat jeda setelah memperkuat Tim Nasional dengan sisa waktu untuk menghadapi Persik Kediri, pihaknya optimis pemain asli Malang itu bisa memperkuat Arema. "Dengan datangnya Arif kami yakin kekuatan Arema akan bertambah, meski beberapa pemain inti tidak bisa dimainkan," katanya menambahkan. Pemain yang dipastikan tidak bisa memperkuat Arema saat menjamu Persik Kediri kerena terkena akumulasi kartu kuning adalah mantan pemain nasional Fandy Mochtar. Selain itu, banyak pemain yang belum mendapatkan pengesahan dari Badan Liga Indonesia (BLI), diantaranya tiga pemain asing Arema yaitu Patricio Morales, Boubakar Kieta dan Leo Chitescu. Sementara itu, pelatih Arema Malang, Gusnul Yakin, mengaku, seluruh pemain yang ada telah siap untuk bertanding melawan Persik Kediri. Pihaknya juga telah menyiapkan strategi khusus guna menghadapi anak asuh Aji Santoso itu. "Kami akan mengoptimalkan pemain yang ada. Secara umum semua pemain yang ada telah siap untuk diturunkan. Kami juga menyiapkan strategis khusus agar memperoleh hasil yang maksimal," katanya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009