Jakarta (ANTARA) - Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN) menggandeng InfraDigital Foundation dengan Mastercard for Inclusive Growth memberikan pelatihan keamanan siber pada mahasiswa.

“Kerja sama ini merupakan salah satu bentuk dukungan eksternal yang diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan taruna Poltek SSN dalam bidang keamanan siber secara menyeluruh dan luas,” ujar Direktur Politeknik Siber dan Sandi Negara Marsekal Pertama TNI R Tjahjo Kurniawan ST MSi, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu.

Baca juga: Wujudkan keamanan siber, DAHANA gandeng BSSN RI

Selain itu, sertifikasi internasional yang nantinya akan diikuti oleh peserta pelatihan tentu akan menjadi standar kemampuan dan bekal untuk meningkatkan keterampilan dan keahlian taruna pada bidang keamanan siber yang lebih tinggi.

Pelatihan keamanan siber atau Cybersecurity Training sub batch II diselenggarakan khusus untuk 100 taruna Poltek SSN jurusan Rekayasa Keamanan Siber, Kriptografi, dan Rekayasa Perangkat Keras selama lima hari pada 2-5 Agustus 2022, yang kemudian dilanjutkan dengan persiapan sertifikasi.

Baca juga: BSSN tingkatkan keamanan siber dengan beragam layanan

Ketua Yayasan InfraDigital Foundation Muhammad Rofi berharap program itu dapat membekali peserta untuk menjadi talenta digital di pemerintahan khususnya bidang keamanan siber yang sudah siap dan matang dalam memasuki dunia kerja.

“Kami terus berupaya meningkatkan kualitas program secara inklusif di 34 provinsi di Indonesia,” kata Rofi.

Baca juga: PANDI dukung pendaftaran PSE untuk jaga keamanan siber nasional
Baca juga: BSSN jalin kerja sama dengan Korsel tingkatkan keamanan ruang siber

Pewarta: Indriani
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2022