kurang lebih ada sekitar 3.000 tenaga kesehatanJakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Timur (Pemkot Jaktim) mulai memberikan vaksinasi COVID-19 dosis penguat (booster) kedua bagi tenaga kesehatan (nakes) setempat, Selasa.
Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur, Nikensari di Jakarta, mengatakan, pemberian vaksinasi booster kedua itu dimulai serentak di fasilitas kesehatan yang ada di wilayah tersebut.
"Kalau di (Jakarta Timur) sendiri kurang lebih ada sekitar 3.000 tenaga kesehatan, mudah-mudahan bisa segera kita akomodir," kata Nikensari.
Niken menambahkan, tenaga kesehatan yang bisa disuntik vaksin COVID-19 "booster" kedua itu harus sudah mendapat tiket di aplikasi PeduliLindungi.
Baca juga: Ahli nilai pemberian dosis penguat kedua bagi nakes langkah tepat
Jenis vaksin yang digunakan akan mengikuti dosis sebelumnya dan ketersediaan vial atau tabung vaksin didistribusikan pemerintah pusat.
"Jenis vaksin, kemudian bagaimana intervalnya, tidak ada akan beda jauh dengan vaksinasi COVID-19 sebelumnya. Kita kan sudah masuk booster kedua, jadi tidak banyak yang berubah," ujar Nikensari.
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur menargetkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 "booster" kedua bagi 3.000 tenaga kesehatan dapat rampung dalam satu bulan.
Dalam pelaksanaannya, Nikensari menuturkan gerai vaksinasi Covid-19 "booster" kedua bagi tenaga kesehatan akan difokuskan di rumah sakit (RS).
Baca juga: Vaksinasi dosis penguat kedua sasar 1,9 juta nakes
"Kami memang lebih menyiapkan di rumah sakit, tetapi tidak menutup kemungkinan untuk lokasi vaksinasi bisa di fasilitas kesehatan milik pemerintah yang lain," kata Nikensari.
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022