ternyata pemandangannya luar biasa, terumbu karangnya masih bagus
Gorontalo (ANTARA) - Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Alue Dohong mengunjungi obyek wisata Taman Laut Olele yang terletak di Desa Olele Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango, Kamis.
“Olele ini ternyata pemandangannya luar biasa, terumbu karangnya masih bagus, ikannya banyak. Menurut saya ini spot wisata luar biasa yang dimiliki oleh Kabupaten Bone Bolango, untuk dipromosikan hingga ke tingkat internasional sebagai spot diving terbaik,” kata Alue Dohong.
Taman Laut Olele menawarkan pesona bawah laut, dengan terumbu karang dan ikan-ikan yang memanjakan mata saat menyelam maupun snorkeling.
“Macam jenis ikan tadi saya lihat. Jarang daerah lain punya spot bagus seperti ini, yang punya terumbu karang masih asri ,” kata Alue Dohong.
Terkesima dengan keindahan bawah laut Olele, pria yang akrab disapa Aldo itu berharap potensi pariwisata yang ada terus dirawat dan dipelihara dengan baik.
Baca juga: Akses jalan ke Taman Laut Olele tertutup longsor
Baca juga: Keindahan taman laut Olele pikat peserta SMN Jatim
Menurutnya, lokasi tersebut dapat menjadi salah satu kekuatan pariwisata terbesar di Gorontalo di masa mendatang.
Kunjungan Wamen LHK bersama rombongan ke Wisata Olele merupakan rangkaian kegiatan Kementerian LHK di Gorontalo selama tiga hari.
Sebelumnya, Wamen Aldo mengunjungi Museum Pendaratan Presiden Soekarno, Benteng Otanaha, wisata hiu paus, memberikan kuliah umum di UNG, serta mengunjungi rumah masa kecil B.J. Habibie.
Baca juga: Putri Pariwisata : Taman Laut Olele menakjubkan
Baca juga: Putri Indonesia Gorontalo promosikan taman laut Olele
Pewarta: Debby H. Mano
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2022