Jakarta (ANTARA) - Kementerian Sosial memberikan bantuan kepada Sinode Gereja Kristen Injili (GKI) di Tanah Papua guna mendukung kegiatan-kegiatan pelayanan masyarakat yang dilaksanakan oleh pengurus gereja.

Menurut siaran pers kementerian di Jakarta, Sabtu, Menteri Sosial Tri Rismaharini secara simbolis menyerahkan hibah untuk mendukung penyelenggaraan pelayanan gereja dalam Sidang Sinode GKI di Tanah Papua yang berlangsung di Kabupaten Waropen pada Jumat (22/7).

Bantuan yang diserahkan ke GKI nilainya total Rp4,7 miliar, antara lain meliputi 2.000 veltbed, 2.000 kasur, 2.000 bantal, 2.000 selimut, 25 paket peralatan dapur umum, 50 profil tank, 30.000 kg beras, 100 unit sel surya PJUTS 25 MW + tiang 3 meter, 100 unit sel surya SHS 25 MW, serta peralatan pendukung kegiatan pembelajaran, alat olahraga, dan mainan anak.

Menteri Sosial mengatakan bahwa pemerintah akan membantu pelaksanaan program-program pelayanan masyarakat yang dijalankan oleh gereja.

"Jadi program itu dari panjenengan (Anda sekalian) semua, karena yang mengerti kebutuhan yaitu panjenengan semua," kata dia.

Ketua Umum Sinode GKI di Tanah Papua Pendeta Andrikus Mofu mengapresiasi dukungan Kementerian Sosial terhadap program-program pelayanan masyarakat yang dijalankan oleh gereja.

Dalam perjalanan menuju ke Kabupaten Waropen, Menteri Sosial sempat singgah di Biak untuk meninjau kegiatan usaha mikro, kecil, dan menengah lokal serta mengunjungi tempat budidaya rumput laut di Serui, Kapulauan Yapen.

Setelah berdialog dengan petani, Menteri Sosial berjanji mengirimkan bantuan peralatan yang dibutuhkan untuk melindungi rumput laut yang sedang dikeringkan dari guyuran hujan.

Baca juga:
Kementerian Sosial bantu petani garam kembangkan usaha
Korban bencana di Kota Sorong dapatkan bantuan Kemensos

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2022