"Kuota tahun depan mudah-mudahan informasi yang saya dapat dari Menteri Haji Saudi ketika saya ketemu beliau pascamina itu in syaa Allah akan lebih banyak dari tahun ini," kata Menag usai rapat evaluasi penyelenggaraan ibadah haji di Jeddah, Sabtu.
Namun ia belum dapat memastikan angka pasti kuota tersebut. Menag mengharapkan kuota 100 persen. Gus Men, panggilan akrabnya meyakinkan bahwa ia akan terus intens berkomunikasi dengan pihak Saudi.
Lebih lanjut dia mengatakan, dalam pertemuan dengan Menteri Saudi itu juga disampaikan bahwa akan ada kuota khusus untuk usia lanjut.
"Definisi seperti apa saya belum tahu. Lebih baik kita tunggu saja Pemerintah Saudi," tambah dia.
Baca juga: Menag: Maskapai jangan ubah jadwal penerbangan jamaah haji sesukanya
Pada pelaksanaan haji 2022, Indonesia mendapatkan kuota haji sebanyak 100.051 orang, atau berkurang setengahnya dari 2019 akibat pembatasan dampak dari pandemi COVID-19.
Begitu juga dengan biaya haji, diharapkan tahun depan turun sehingga tidak memberatkan jamaah haji.
Tahun ini biaya operasional haji juga membengkak sehingga membutuhkan dana tambahan mencapai Rp1,5 triliun.
Baca juga: Menag minta program KBIHU perhatikan kondisi kesehatan jamaah
Pewarta: Desi Purnamawati
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2022