Jakarta (ANTARA) - Setelah tiga tahun uji coba dengan dua format berbeda, turnamen play-in NBA saat ini menjadi jadwal permanen dalam kalender liga.

Dewan Gubernur NBA memberikan suara pada Selasa untuk memberi laga play-in status permanen ke depan. Sebelumnya, struktur play-in disetujui dalam basis setiap tahun.

Dewan Gubernur juga menambahkan perubahan aturan yang dimaksudkan untuk mencegah tim defensif melakukan apa yang disebut "take foul" yang memecah serangan cepat lawan. Ke depan, pelanggaran seperti itu akan mengakibatkan tim penyerang mendapatkan satu tembakan pelanggaran dan mempertahankan penguasaan bola.

Baca juga: Zion Williamson teken kontrak super maksimum bersama Pelicans
Baca juga: Pemain All-Star Bucks Khris Middleton operasi pergelangan tangan


Kedua keputusan oleh Dewan Gubernur itu merupakan rekomendasi bulat dari Komite Kompetisi NBA, yang mencakup para pemain, ofisial dari National Basketball Players Association, pelatih, pemilik, eksekutif front office, dan wasit.

Event play-in akan terus dengan format yang digunakan pada masing-masing dua musim terakhir. Dalam setiap wilayah, tim ketujuh dan kedelapan memainkan satu pertandingan, dengan pemenangnya menuju postseason sebagai unggulan ketujuh. Yang kalah dalam pertandingan tersebut menghadapi pemenang satu pertandingan antara tim di tempat kesembilan dan kesepuluh, yang pemenangnya pada pertandingan terakhir memperoleh unggulan kedelapan.

Musim pertama NBA menggunakan event play-in, hanya tim kedelapan dan kesembilan dalam masing-masing wilayah yang terlibat, dan kemudian hanya jika tim di tempat kesembilan selesai dalam empat gim dari tim kedelapan. Tim di tempat kesembilan harus mengalahkan tim kedelapan dua kali untuk mencapai playoff, sementara tim di tempat kedelapan hanya membutuhkan satu kemenangan.

Aturan "take foul" menambah alat pencegah bagi tim defensif melawan serangan cepat yang secara ilegal digagalkan. Sebelumnya, tim yang dilanggar hanya akan melanjutkan penguasaan bola di luar batas, demikian laporan Reuters.

Baca juga: NBA kembali ke Seattle, gelar laga pramusim Blazers kontra Clippers
Baca juga: Bulls perpanjang LaVine lewat kontrak senilai Rp3,2 triliun

Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022