Jakarta (ANTARA) - Forward Milwaukee Bucks Khris Middleton menjalani operasi awal bulan ini untuk memperbaiki ligamen yang sobek pada pergelangan tangan kirinya, menurut berbagai laporan.

Middleton diperkirakan akan sepenuhnya pulih sekitar awal musim reguler 2022-23, menurut ESPN yang dikutip Reuters.

Middleton (30), yang tiga kali All-Star, baru saja menyelesaikan musim NBA-nya yang ke-10 dan kesembilan bersama Bucks. Milwaukee mengakuisisi forward serba bisa itu pada barter 2013 dengan Detroit Pistons dan Middleton telah menandatangani kontrak kembali dengan Bucks dua kali -- pada 2015 dan 2019. Ia saat ini di bawah kontrak dengan Bucks hingga musim depan, dengan opsi pemain senilai 40,4 juta dolar AS untuk musim 2023-34.

Middleton bermain dalam 66 pertandingan musim lalu -- semua sebagai starter -- untuk Bucks dan menghasilkan rata-rata 20,1 poin, 5,4 rebound, 5,4 assist dan 1,2 steal per gim dalam perjalanannya menuju penampilan All-Star ketiganya. Untuk karirnya, Middleton menembak dengan akurasi 45,8 persen dari lapangan, 39,2 persen dari belakang busur, dan 88,1 persen dari garis charity.

Ia rata-rata mencetak 23,6 poin per gim pada playoff 2021, yang berakhir dengan kemenangan Bucks pada NBA Finals atas Phoenix Suns.

Baca juga: Bintang Bucks Khris Middleton positif COVID-19
Baca juga: Damian Lillard tambah durasi kontrak dua tahun lagi bersama Blazers
Baca juga: James Harden rela potong gaji demi bertahan di Philadelphia 76ers

Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022