Tidak hanya bermanfaat bagi warga adhyaksa, tetapi juga dapat berdampak pada UMKM.

Jakarta (ANTARA) - Jaksa Agung Republik Indonesia Sanitiar Burhanuddin menyambut Hari Bhakti Adhyaksa Tahun 2022 dengan menyelenggarakan acara Gebyar Bazar Virtual di lingkungan Kejaksaan Agung mulai 12 hingga 14 Juli 2022.

"Saya harap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi warga adhyaksa, tetapi juga dapat berdampak bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM)," ujar Burhanuddin ketika membuka acara, dikutip dari keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa.

Oleh karena itu, Jaksa Agung mengajak seluruh warga adhyaksa, khususnya di lingkungan Kejaksaan Agung, untuk memeriahkan dan berpartisipasi

Burhanuddin membuka acara tersebut secara virtual dari ruang kerja Jaksa Agung di Gedung Menara Kartika Adhyaksa, Jakarta, Selasa.

Atas nama pribadi dan pimpinan Kejaksaan Republik Indonesia, Burhanuddin mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada beberapa pihak, seperti dari Persatuan Jaksa Indonesia (PERSAJA), Adhyaksa Golf Club (AGC), dan donatur lainnya yang telah memberikan bantuan dan dukungan dalam terselenggaranya kegiatan ini.

"Ini adalah kali kedua pelaksanaan bazar secara virtual. Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan belanja melalui aplikasi secara daring ini selain untuk memberikan kemudahan, juga sebagai bentuk konkret penerapan protokol kesehatan," kata Burhanuddin.

Jaksa Agung menjelaskan bahwa kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Bhakti Adhyaksa Ke-62 Tahun 2022 dan sebagai salah satu bentuk konkret kepedulian institusi kejaksaan dalam memberi kemudahan bagi pegawai dan tenaga honorer di lingkungan Kejaksaan Agung.

"Kegiatan ini untuk memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau serta kualitas yang baik,” ucapnya.

Selain itu, juga tersedia produk makanan khas nusantara sebagai bentuk dukungan kejaksaan terhadap program Pemerintah Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia.

Adapun barang-barang yang dijual dalam Gebyar Bazar Virtual di lingkungan Kejaksaan Agung, antara lain, paket kebutuhan pokok berupa paket sembako, minyak goreng, daging sapi 1 kg, daging ayam dan telor ayam, bawang putih dan bawang merah, serta cabai keriting dan cabai rawit.

Dalam kegiatan itu, juga ada paket makanan/jajanan nusantara dari Medan, Padang, Palembang, Bandung, Yogyakarta, Lampung, Makassar, Surabaya, Semarang, dan Banten, serta anggur dan paket sekolah anak, yang seluruhnya dijual dengan harga Rp50 ribu.

Baca juga: Jaksa Agung ingatkan hukum jangan jadi alat "pemiskinan" rakyat kecil
Baca juga: Peringati Hari Bhakti Adhyaksa, Kejati Bali ungkap kasus menonjol

Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2022