Jakarta (ANTARA) - Selama Jumat (8/7), berbagai peristiwa politik telah diberitakan Kantor Berita ANTARA mulai Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan belasungkawa atas wafatnya mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe hingga soal data Sistem Informasi Partai Politik (Sipol).
Berikut rangkuman berita politik kemarin yang layak disimak pagi ini.
1. KPU imbau parpol tak unggah data Sipol mepet tenggat
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengimbau partai politik untuk tidak mengunggah data di Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) mepet tenggat waktu tahapan pendaftaran parpol.
Selengkapnya di sini
2. Presiden Jokowi salurkan kurban di dua lokasi Jakarta
Presiden Joko Widodo menyalurkan sapi kurban di dua lokasi di Jakarta, yaitu di Masjid Istiqlal dan Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (Jakarta Islamic Centre).
Selengkapnya di sini
3. Ketua DPR: Perketat pengawasan tempat penjualan hewan jelang Idul Adha
Ketua DPR RI Puan Maharani meminta Pemerintah memperketat pengawasan tempat penjualan hewan kurban jelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah pada 10 Juli 2022.
Selengkapnya di sini
4. Presiden Jokowi sampaikan belasungkawa atas wafatnya Shinzo Abe
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan belasungkawa atas meninggalnya mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe pada Jumat.
Selengkapnya di sini
5. BSSN jaga situs web pemerintah dari muatan judi daring
Juru Bicara Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Ariandi Putra, mengatakan, Kontak Siber secara aktif memberikan notifikasi dan rekomendasi keamanan situs web milik lembaga pemerintah di pusat maupun daerah.
Selengkapnya di sini
Pewarta: Benardy Ferdiansyah
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2022