Kenaikan IHPB tertinggi terjadi pada sektor pertanian sebesar 1,96 persenJakarta (ANTARA) - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) umum nasional pada Juni 2022 naik sebesar 0,67 persen dibandingkan IHPB pada Mei 2022.
Ada pun perubahan IHPB di tahun kalender 2022 adalah sebesar 3,50 persen dan perubahan IHPB tahun ke tahun sebesar 4,96 persen.
"Kenaikan IHPB tertinggi terjadi pada sektor pertanian sebesar 1,96 persen," kata Kepala BPS Margo Yuwono dalam paparannya di Jakarta, Jumat.
Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga pada Juni 2022 antara lain cabai merah, cabai rawit, telur ayam ras, bawang merah, tepung terigu, dan semen.
"Untuk industri yang memiliki bahan baku impor seperti pupuk, itu karena adanya restriksi ekspor di beberapa negara, itu juga sejalan dengan kenaikan pupuk di dalam negeri yang menyebabkan kenaikan di sana," katanya.
Sementara itu, IHPB bahan bangunan/konstruksi pada Juni 2022 naik sebesar 0,58 persen terhadap bulan sebelumnya, antara lain disebabkan oleh kenaikan harga komoditas aspal, semen, solar, batu split, serta cat dan sejenisnya.
"Inflasi harga perdagangan besar untuk komoditas impor dan berbahan baku impor mengalami peningkatan yang persisten," katanya.
BPS mencatat inflasi sebesar 0,61 persen secara bulanan (mtm) pada Juni 2022 atau adanya kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 110,42 pada Mei menjadi 111,09.
Jika inflasi bulanan dilihat berdasarkan komponen, harga bergejolak menjadi penyumbang terbesar inflasi, dengan andil 0,44 (mtm) karena kenaikan harga cabai merah, cabai rawit, dan bawang merah.
Komponen inti memberikan andil ke inflasi Juni sebesar 0,12 persen (mtm) karena kenaikan upah asisten rumah tangga, sabun detergen baik bubuk maupun cair, dan kontrak rumah.
Selanjutnya, kelompok harga diatur pemerintah berandil pada inflasi Juni 2022 hingga 0,05 persen, karena kenaikan tarif angkutan udara dan rokok kretek filter.
Baca juga: BPS catat inflasi Juni 2022 capai 0,61 persen
Baca juga: BPS: Cabai merah penyumbang inflasi terbesar pada Juni 2022
Baca juga: Kunjungan wisman Mei tumbuh 1.382 persen, tertinggi sejak pandemi
Baca juga: Ada cuti bersama Lebaran, angkutan penumpang pada Mei 2022 naik
Pewarta: Ade irma Junida
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2022