Manama (ANTARA News) - Pembalap Ferrari Michael Schumacher merebut "pole" (start terdepan) Grand Prix Bahrain, Sabtu, dan mengoleksi satu rekor lagi dalam karirnya. Rekan setimnya Felipe Massa, yang baru musim ini membela Ferrari, akan start di samping juara dunia tujuh kali itu pada balapan Minggu. "Ini hasil yang menakjubkan. Sepanjang musim dingin kami tahu kami memiliki paket yang bagus tetapi anda harus menunggu konfirmasi akhirnya. Sekarang kami mendapat konfirmasi itu," kata Schumacher. Dalam lomba menggunakan format kualifikasi sistem gugur yang baru diterapkan itu dan berjalan menarik, pembalap Inggris Jenson Button (Honda) dan juara bertahan asal Spanyol Fernando Alonso (Renault) menempati baris kedua. Pembalap Kolombia Juan Pablo Montoya berada di tempat kelima untuk McLaren, didepan Ruben Barrichello dari Brazil yang mengendarai Honda, setelah para pembalap berjuang melalui dua sesi sistem gugur sebelum memacu mobil untuk merebut pole pada 20 menit akhir. Keberhasilan Schumacher menjadi start sempurna bagi tim yang pernah begitu dominan sebelum musim 2005 yang menyedihkan, juga membuatnya menyamai rekor 65 pole milik pembalap Brazil Ayrton Senna. Itu adalah pole pertamanya sejak GP Hungaria tahun lalu dan sapu bersih posisi depan pertama Ferrari sejak GP Hungaria 2004. Mengenai rekor Senna, Schumacher mengatakan hal itu membuatnya bangga. Pembalap McLaren Kimi Raikkonen, runner up tahun lalu, menjadi korban setelah ia gagal menyelesaikan satu putaran karena kegagalan suspensi mobilnya. Pembalap asal Finlandia itu menyebabkan dikibarkannya bendera merah pada sesi pertama setelah melintir di lintasan dengan kecepatan tinggi. Sayap belakang mobil McLarennya lepas, membuat roda kanan belakangnya bengkok. Raikkonen bisa membawa mobilnya kembali ke pit sementara sesi kualifikasi ditunda, namun ia tidak memiliki cukup waktu untuk memperbaiki kendaraannya, demikian Reuters.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006