Dikutip dari Sky Sports, Sabtu, Nottingham Forest mendapatkan Henderson dengan status pinjaman untuk satu musim ke depan tanpa opsi pembelian dari Manchester United.
Diketahui Henderson masih memiliki kontrak bersama Manchester United hingga Juni 2025 setelah sebelumnya menandatangani kontrak anyar pada 2020 lalu.
Kedatangan Henderson ini diperkirakan akan mempercepat Nottingham Forest untuk melepas penjaga gawang mereka Brice Samba ke Lens dan klub Liga Prancis tersebut telah melakukan negosiasi dengan pemain tersebut.
Baca juga: Akhiri penantian 23 tahun, Nottingham Forest promosi ke Liga Premier
Samba merupakan penjaga gawang utama Nottingham pada musim lalu dan masih menyisakan satu tahun kontrak di The City Ground, namun penjaga gawang asal Kongo itu memiliki keinginan untuk kembali ke Liga Prancis.
Pemain asal Inggris itu diperkirakan akan tiba di Nottingam Forest berbarengan dengan kedatangan penyerang Taiwo Amoniyi yang ditebus dari klub Liga Jerman Union Berlin.
Dean Henderson merupakan pemain produk akademi Manchester United dan sempat dipinjamkan ke beberapa klub di Inggris seperti Stockport, Grimsby Towen, Shrewsbury serta Sheffield United.
Membela Sheffield United selama dua musim, pemain berusia 25 tahun itu mampu menunjukkan kualitasnya dan membuat Manchester United memulangkan dirinya ke Old Trafford pada Juli 2020 lalu.
Meski begitu, ia gagal menunjukkan penampilan terbaiknya dan mengkudeta posisi David De Gea di tempat utama setelah pada musim lalu hanya mencatatkan empat penampilan bersama Manchester United di berbagai ajang.
Baca juga: Cristiano Ronaldo diperkirakan akan bertahan di Manchester United
Baca juga: Newcastle resmi dapatkan jasa Nick Pope dari Burnley
Baca juga: Kehilangan dua bek, Chelsea coba boyong Matthijs de Ligt
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022