Jakarta (ANTARA) - Polsek Palmerah membagikan sembako dan sarapan kepada warga sekitar markas Polsek tersebut dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Bhayangkara.

"Kita bagikan paket sembako berupa minyak goreng, beras satu kilogram dan sarapan pagi nasi uduk bagi warga sekitar yang membutuhkan," kata Kapolsek Palmerah, AKP Dodi Abdulrohim saat ditemui di Polsek Palmerah, Jakarta Barat, Jumat.

Dodi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi.

Tercatat ada 50 warga yang mendapatkan bantuan tersebut. Pembagian sembako akan terus dilakukan dalam kurun waktu beberapa hari ke depan.

Tidak hanya berbagi sembako, pihaknya juga melakukan pembersihan rumah ibadah dan fasilitas umum yang ada di sekitar lokasi Polsek Palmerah.

Baca juga: Polisi izinkan satu siswa SD pelaku tawuran ikuti ujian semester
Baca juga: Polsek Palmerah bagikan 100 kg minyak goreng bagi warga slum


Selain itu, pihaknya juga tengah melakukan vaksinasi massal yang berlangsung sejak 15 Juni hingga 1 Juli mendatang.

Gerai vaksinasi itu menyasar warga yang belum mendapatkan vaksin penguat (booster). Karena itu, gerai tersebut tidak berlokasi di satu tempat melainkan ke beberapa lokasi yang capaian vaksinnya masih rendah.

"Data yang sudah divaksin sekitar 1.100 sampai hari ini. Kalau 'booster' agak sulit ya karena ada tenggat waktunya," kata dia.

Dia memastikan bantuan tersebut akan terus bergulir dan menyasar kepada warga Palmerah yang membutuhkan.
Baca juga: Polisi gelar vaksinasi malam hari di Palmerah

Pewarta: Walda Marison
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022