City berusaha untuk membalikkan keunggulan satu gol Liverpool pada leg ke-2 di stadion Etihad, dengan harapan untuk masuk ke partai final melawan Cardiff City. Sementara Liverpool berusaha tidak memberikan kesempatan mereka dengan semangat keunggulan

Jakarta (ANTARA News) - Liverpool mencatatkan diri tampil di final piala Carling dan tampil kembali di stadion Wembley sejak 1996, mereka menyingkirkan Manchester City pada semifinal leg ke-2 di Anfield, Liverpool, Rabu malam.

City berusaha untuk membalikkan keunggulan satu gol Liverpool pada leg ke-2 di stadion Etihad, dengan harapan untuk masuk ke partai final melawan Cardiff City, demikian pantauan ANTARA News, di Jakarta, Rabu.

Sementara Liverpool berusaha tidak memberikan kesempatan mereka dengan semangat keunggulan aggregat pada malam tadi.

Gol spektakuler Nigel de Jong untuk City meningkatkan semangat bermain karena mengimbangi aggregat gol yang dimiliki Liverpool pada saat sebelum terjadinya gol penalti Steven Gerrard, akibat handball Micah Richard yang memblok tendangan Daniel Agger dan mengenai tangan.

Richard memblok tendangan Agger dengan kakinya tetapi kemudian bola mengarah liar dan menyentuh tangannya. Wasit Phil Dowd menunjuk titik putih dan Gerrard mengambil tendangan penalti yang terarah dan keras untuk menaklukkan Joe Hart.

Gol Edin Dzeko dari tendangan jarak dekat, sekali lagi meningkatkan membungkam penonton tuan rumah stadion Anfield.

Keunggulan City malam itu hanya bertahan 7 menit atas Liverpool.

Berkat penampilan luar biasa Craig Bellamy yang memberikan jawaban kepada bekas klub yang pernah dibelanya, melalui tembakan yang dilesakkannya 16 menit menjelang pertandingan selesai.

City tertolong dengan penampilan luar biasa Joe Hart yang melakukan penyelamatan berkelas tinggi berhasil menghalau tembakan dari Martin Skrtel dan Stewart Downing di babak kedua.

Susunan pemain dalam pertandingan malam tadi:
Liverpool :
25-Reina (PG), 2-Glen Johnson, 3-Jose Enrique, 5-Daniel Agger, 37-Martyn Skrtel, 8-Stephen Gerrard, 14-Henderson, 19-Stewart Downing, 26-Adam, 18-Dirk Kuyt (9-Roy Carroll 90+1'), 39-Craig Bellamy (34-Kelly 88')

Man City :
25-Joe Hart (PG), 2-Micah Richards, 5-Pablo Zabaleta, 6-Julien Lescott, 13-Kolarov, 15 Savic (16-Sergio Aguero 46'), 18-Garreth Barry, 19-Nasri, 21-Silva, 34-De Jong (11-Johnson 78'), 10-Edin Dzeko

Pencetak gol dalam pertandingan malam tadi:
Liverpool 2
Gerrard (pen) 41'
Bellamy 74'

Man City 2
De Jong 31'
Dzeko 67'

Pelanggaran yang menghasilkan kartu:
Kartu kuning
- Jose Enrique
- Gerrard
- Kolarov

Wasit yang memimpin pertandingan
Phil Dowd

Pewarta: Ella Syafputri
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2012