Sekolah Jerman di luar negeri memainkan peran penting dalam kebijakan terkait budaya dan pendidikan
Jakarta (ANTARA) - Presiden Federal Jerman Frank Walter Steinmeier mengunjungi Deutsche Schule Jakarta di sela-sela kunjungannya ke Indonesia dalam rangka merayakan 70 tahun hubungan diplomatik kedua negara.
"Sekolah Jerman di luar negeri memainkan peran penting dalam kebijakan terkait budaya dan pendidikan, menjembatani hubungan Jerman dengan negara-negara mitra. Mereka juga memberikan kontribusi besar dalam membangun pemahaman dan jejaring secara berkelanjutan, terutama di antara generasi muda," kata Presiden Steinmeier dalam kunjungannya ke sekolah tersebut, Tangerang, Banten, Kamis.
Kepala Sekolah Deutsche Schule Jakarta Peter Hoffmann mengaku sangat terhormat bisa menerima kunjungan Presiden Steinmeier.
"Tentu saja ini merupakan kehormatan besar Presiden mengunjungi kami, dan saya pikir ini benar-benar menunjukkan betapa pentingnya sekolah ini," kata Peter.
Baca juga: Indonesia gandeng Jerman perkuat pelatihan kejuruan
Presiden Steinmeier tampak antusias menerima sambutan dari ratusan siswa Deutsche Schule Jakarta yang menampilkan pertunjukan tari dari berbagai daerah di Indonesia.
Dalam kunjungannya ke sekolah tersebut, Presiden Steinmeier juga melihat-lihat sejumlah fasilitas di sekolah dan berdiskusi dengan para guru dan siswa.
Presiden Steinmeier, kata Peter, sangat peduli dengan pendidikan. Oleh karena itu, dia bersedia datang ke sekolah tersebut. Dalam kunjungan itu, Presiden Steinmeier juga mengaku sangat bangga dengan para siswa dan berpesan untuk selalu semangat bersekolah.
"Beliau akan menunggu mereka untuk studi di Jerman, karena pintu masuk menuju Jerman sangat terbuka lebar, tidak hanya untuk siswa DSJ tapi juga untuk seluruh siswa Indonesia," kata Peter.
Sementara itu, para siswa German School juga mengaku sangat senang mendapat kunjungan dari Presiden Steinmeier.
"Saya kira ini kedatangan Presiden ke sekolah kami merupakan kesempatan yang luar biasa bagi kami. Dia sangat baik. Dia sangat sibuk, tapi tetap bersedia mengunjungi sekolah kami. Kami sangat senang," kata Naomi, salah satu siswa German School yang menampilkan pertunjukan dalam kunjungan Presiden Steinmeier.
Kunjungan tersebut merupakan yang kedua bagi Presiden Steinmeier ke Deutsche Schule Jakarta. Sebelumnya, Steinmeier mengunjungi sekolah tersebut pada 2008 saat masih menjabat sebagai menteri luar negeri Jerman.
Baca juga: Indonesia adopsi standar kompetensi kejuruan Jerman
Baca juga: Indonesia-Jerman sepakat kembangkan program kemitraan kejuruan
Pewarta: Katriana
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022