Mamuju (ANTARA News) - Kalangan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat, menyampaikan bahwa bantuan dana hibah dari Australia tahun ini bisa digunakan untuk perbaikan infratruktur jalan dan jembatan yang ada di wilayah ini.

"Permintaan anggota DPRD Kabupaten Polman yang meminta dukungan anggaran dari Pemprov Sulbar guna perbaikan jalan dan jembatan masih ada solusi walaupun APBD tahun anggaran telah disahkan," kata Anggota DPRD Sulbar daerah pemilihan Kabupaten Polman, Naharuddin di Mamuju, Jumat.

Menurut dia, solusi untuk membantu pemerintah Kabupaten Polman untuk melakukan perbaikan jalan provinsi di daerah Kecamatan Luyo masih bisa diatasi dengan memanfaatkan bantuan dana hibah pemerintah Australia.

"Ada solusi untuk mengatasi tidak teranggarkannya perbaikan jalan dan jembatan di Polman pada APBD provinsi yaitu mengusulkan bantuan dananya ke Bappenas melalui gubernur agar mendapatkan dana hibah dari Australia," ucapnya.

Informasi ini kata Naharuddin, setelah dirinya mendapatkan informasi saat menghadiri pertemuan gubernur dengan bupati se-Sulbar di Jakarta baru-baru ini.

"Ada dana hibah dari Australia sebesar Rp200 miliar yang rinciannya adalah Rp30 miliar untuk tiap kabupaten dan Rp 50 miliar untuk provinsi," katanya.

Karena itu kata dia, dana sebesar Rp30 miliar ini bisa digunakan untuk perbaikan jalan dan jembatan yang ada di Polman.

"Kita harap Komisi III DPRD Polman yang baru saja bertandang ke DPRD Sulbat bisa membicarakan hal ini dengan Bupati Polman, Ali Baal Masdar, agar segera mengusulkan bantuan dana ke gubernur," katanya.

Pengusulan bantuan hibah ini kata dia, harus dilakukan secepat mungkin agar dimasukkan ke gubernur yaitu sekitar tanggal 24 Januari karena sekitar tanggal 26 Januari sudah harus masuk ke Bappenas. (ACO/F003)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2012