Jakarta (ANTARA) - Tim nasional Indonesia berada dalam grup berat pada Kejuaraan Sepak Bola Remaja Putri U-18 AFF 2022 lantaran bergabung dengan Vietnam dan Thailand di Grup A.

Hal itu merupakan hasil pengundian grup yang dilakukan di Kantor PSSI, Jakarta, Kamis. Indonesia juga satu grup dengan Kamboja dan Singapura.

Thailand adalah juara bertahan turnamen ini. Terkini, tim putri Gajah Perang menjuarai Kejuaraan U-18 AFF itu pada 2018 dengan menundukkan Australia pada partai puncak.

Thailand juga tim yang menjuarai edisi pertama kompetisi ini pada 2014 setelah menundukkan Vietnam dalam final.

Masih pada edisi tersebut, Singapura merupakan semifinalis setelah dikandaskan Myanmar pada pertandingan perebutan tempat ketiga.

Timnas Indonesia sendiri belum pernah menjadi yang terbaik dalam turnamen ini.

Kejuaraan Putri U-18 AFF 2022 diikuti sembilan tim yang dibagi ke dalam dua grup, yakni Grup A dan Grup B yang beranggotakan Australia, Myanmar, Malaysia dan Filipina.

PSSI menyatakan turnamen itu akan digelar pada 22 Juli-4 Agustus di Palembang.

Baca juga: PSSI apresiasi dukungan pemerintah kepada sepak bola nasional dan HUT ke-92, PSSI berkomitmen fokus kompetisi kelompok umur

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2022