Jakarta (ANTARA) - Klub Liga Italia Lazio dikabarkan semakin dekat untuk mendapatkan gelandang asal Hellas Verona Ivan Ilic pada bursa transfer musim panas mendatang.
Dikutip dari football-italia, Kamis, Lazio dikabarkan telah mencapai kesepakatan pribadi dengan Ilic, dan kini tengah mengupayakan soal biaya transfer dengan Hellas Verona.
Berdasarkan laporan dari pakar transfer Sportitalia dan Gazzetta dello Sport Alfredo Pedulla, kesepakatan pribadi bisa cepat tercapai karena Ilic memiliki keinginan untuk bergabung dengan Biancocelesti.
Baca juga: Stefan Radu perpanjang kontrak dengan Lazio
Diperkirakan Hellas Verona menginginkan setidaknya 13-15 juta euro atau sekitar Rp202-233 miliar dan kedua klub tengah bernegosiasi untuk mencapai kesepakatan.
Pada musim ini, Ivan Ilic tercatat telah tampil pada 34 pertandingan Hellas Verona di berbagai ajang dan mencatatkan dua gol serta lima assist dari 2.570 menit bermain.
Pemain asal Serbia tersebut merupakan produk dari akademi Manchester City lalu bergabung dengan Hellas Verona dengan status pinjaman pada 2020 dan selanjutnya dipermanenkan pada 2021 dengan biaya 7.5 juta euro atau sekitar Rp116 miliar.
Pemain yang berusia 21 tahun tersebut kini tercatat telah menorehkan tiga penampilan bersama timnas Serbia dan debutnya ia torehkan pada 7 Juni 2021 lalu ketika menghadapi Jamaika di laga persahabatan.
Baca juga: Lazio dan Napoli pertimbangkan pertukaran pemain
Baca juga: Maurizio Sarri dilaporkan telah teken kontrak baru dengan Lazio
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022