Bojonegoro (ANTARA News) - Banjir dan angin puting beliung di Desa Mbobol, Kecamatan Sekar, Bojonegoro, Jatim, Minggu petang, mengakibatkan sejumlah rumah roboh dan lainnya rusak berat dan ringan.
"Penanganan korban banjir bandang di Desa Mbobol, Kecamatan Sekar, setelah kejadian dilakukan secara gotong royong oleh aparat desa dan masyarakat, " kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro, Kasiyanto, Senin.
Ia mengaku, belum tahu rinci korban banjir bandang dan angin puting beliung di desa di wilayah selatan Bojonegoro itu. Namun, dari laporan yang masuk tidak ada korban jiwa dan korban ternak atas kejadian bencana banjir bandang dan angin puting beliung, di desa setempat.
"Korban jiwa dan korban ternak nihil, " katanya.
Berdasarkan data di BPBD Bojonegoro, banjir bandang dan angin puting beliung di Desa Mbobol, Kecamatan Sekar, mengakibatkan sembilan rumah warga roboh dan rusak berat. Rumah tersebut milik, Karno (68), Minto (40), Ratiyo (55), Suroyo (41), Witwo (35), Tukiyem (45), Kanah (40), Panidin (75), dan Suparno (45).
Sementara itu, rumah yang mengalami rusak ringan milik Manto (40), Mulut (65), Pasiyan (35) dan Supari (35). BPBD, lanjutnya, secepatnya akan mengirimkan tim untuk menangani korban rumah roboh akibat banjir bandang angin puting beliung di desa setempat.
"Yang jelas korban yang rumahnya roboh, rusak berat dan ringan memperoleh bantuan, " katanya, menambahkan.
Dalam waktu bersamaan, rumah milik Lamiyan (62), di Desa Kadungrejo, Kecamatan Malo, mengalami rusak berat, akibat tertimbun tanah longsor, yang terjadi bersamaan dengan hujan deras di desa setempat. Tidak ada korban jiwa, dalam kejadian itu, namun tiang rumah tersebut patah, akibat tertimbun lumpur.
"Pemukiman warga di Desa Mbakulan, Kecamatan Temayang, juga terendam banjir akibat luberan air sungai di desa setempat, " kata Kasiyanto, menambahkan.
Sementara itu, Sekretaris PMI Cabang Bojonegoro, Sukoha Widodo mengatakan, banjir bandang yang terjadi di Desa Mbobol, berlangsung sekitar 1 jam, berasal dari air perbukitan di kawasan setempat yang hutannya sudah gundul. Namun, sebelum banjir bandang, didahului dengan angin puting beliung disertai hujan deras yang merusak rumah warga di desa setempat.
"Kami secepatnya memberikan bantuan kepada warga korban banjir bandang di Mbobol, " katanya, menjelaskan.
Selain membantu sembako, PMI Cabang Bojonegoro, juga mengirimkan sejumlah relawan dan peralatan cangkul yang bisa dimanfaatkan untuk membersihkan rumah warga.
"Sebab, banjir bandang yang terjadi juga disertai lumpur, " ucapnya.(ANT)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2012