Banda Aceh (ANTARA News) - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh mulai mempersiapkan 700 kotak suara untuk pemilihan kepala daerah gubernur/wakil gubernur, wali kota/wakil wali kota yang dijadwalkan akan berlangsung pada 16 Februari 2012.

Ketua Pokja logistik KIP Kota Banda Aceh, Mahfud, pada Sabtu mengatakan bahwa lembaga penyelenggara Pilkada 2012 itu telah menyiapkan 700 kotak suara untuk didistribusikan ke 350 Tempat Pemilihan Suara (TPS) yang tersebar di 90 desa.

"Mulai hari ini kami melakukan pengecekan kotak suara dan juga sudah saatnya kami mepersiapkan kebutuhan berbagai logistik Pilkada gubernur/wakil gubernur serta wali kota/wakil wali kota Banda Aceh," kata Mahfud.

Selain kotak suara, lembaga penyelenggara pilkada itu juga telah mempersiapkan berbagai kebutuhan lainnya seperti formulir, bilik suara dan kertas suara.

"Kertas suara juga akan kami cetak dalam beberapa hari ini, namun kami juga melakukan koordinasi dengan KIP Provinsi Aceh. Hingga saat ini kami tetap berpedoman pada Keputusan KIP Aceh nomor 26/2011," katanya.

Mahfud mengemukakan, KIB Banda Aceh dalam waktu dekat juga akan melakukan sosialisasi pencoblosan suara untuk pemilih pemula di sembilan kecamatan.

Sebelumnya KIP Kota Banda Aceh telah melakukan pemutakhiran data pemilih sebanyak 157.627 pemilih tetap terdiri dari 79.644 pemilih laki-laki dan 77.983 pemilih perempuan yang ditetapkan dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

KIP kota Banda Aceh juga telah menetapkan empat pasangan calon wali kota/wakil wali kota, yakni T Zulfikar/Lindawati, Aminullah Usman/Tgk Muhibban, T Irwan Johan/T Alamsyah dan pasangan Mawardy Nurdin/Illiza Sa`aduddin Djamal.

Pemilihan wali kota/wakil wali kota periode 2012-2017 itu juga dilaksanakan dengan pemilihan gubernur/wakil gubernur Provisnsi Aceh.
(T.KR-IRW)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2012