Pacitan (ANTARA News) - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono beserta istri menziarahi makam ayahandanya, R Sukotjo, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Bunga Bangsa di Jalan Ahmad Yani, Kota Pacitan, Kamis.
Koresponden ANTARA di Pacitan melaporkan ziarah tersebut berlangsung tertutup dan mendapat pengawalan ketat dari gabungan pasukan pengamanan dari unsur TNI, Polri, maupun Paspampres.
Tampak dalam rombongan ziarah antara lain putra bungsu Presiden yang juga anggota DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono, sembilan menteri anggota kabinet Indonesia Bersatu Jilid II, Gubernur Jatim Soekarwo, serta sejumlah pejabat kepala daerah setempat.
Prosesi ziarah berlangsung tidak lebih dari 30 menit sebelum kemudian kembali ke pendopo Kabupaten Pacitan.
Selama di Kabupaten Pacitan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan untuk melakukan sarasehan dengan sejumlah perajin batik dari Kecamatan Ngadirojo di pendopo setempat.
Keesokan harinya, Presiden baru akan melanjutkan kunjungan ke daerah Kayen, Kecamatan Pacitan untuk meninjau pelaksanaan Kegiatan Rumah Pangan Lestari (KRPL), salah satu program pemerintah pusat dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan di tingkat nasional. (KR-SAS/E011)
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2012