Roma (ANTARA News/AFP) - Pelatih Juventus, Antonio Conte, berharap pasukannya dapat lebih tangguh pada paruh kedua kompetisi musim ini, menjelang lawatan ke markas Lecce, pada Minggu.
Saat ini, Juventus berbagi posisi puncak klasemen dengan AC Milan, dan tidak pernah kalah pada 16 pertandingan Liga, serta satu pertandingan Piala Italia.
Namun ketika pesaing-pesaing utama mereka masih bertarung pada kompetisi Eropa dan domestik sebelum Natal, Juventus akan bebas dari fase-fase penting kompetisi tersebut pada dua bulan ke depan.
Conte yakin kalau penampilan tak terduga Juventus pada awal musim, akan membuat mereka diperlakukan sebagai ancaman sejak saat ini.
"Sejauh ini kami mendapatkan musim yang hebat, namun kami harus terus berkembang, dimulai dari besok," ucapnya pada konferensi pers Sabtu.
"Sejak saat ini, saya mengharapkan keadaan akan semakin sulit dengan rasa hormat pada awal musim, sebab tidak ada satupun rival kami yang berharap kami menjadi begitu kuat."
"Tujuan pertama kami adalah mendapatkan kredibilitas (setelah hanya mampu mengakhiri Liga Italia dengan menghuni posisi tujuh) di mata pendukung kami dan telah memberi ucapan selamat datang, seperti yang telah kami dapatkan di Dubai, dan di Casarano (ketika mereka memainkan pertandingan persahabatan). Saya dapat katakan kalau hal itu telah tercapai."
"Sekarang kami harus menjaga kredibilitas dan itu semestinya menjadi langkah pertama kami."
Conte mengakui, bagaimanapun juga, ada keraguan terhadap reaksi timnya setelah liburan musim dingin.
"Kami melalui seri 16 pertandingan dengan hasil-hasil yang berguna, tetapi kemudian kami harus berhenti, dan ada tanda tanya tentang hal itu," ucapnya.
"Namun kaki-kaki dan kepala kami telah bekerja keras, dan saya merasa percaya diri."
Memulai tahun dengan menghadapi tim penghuni dasar klasemen, tampaknya akan menjadi pertandingan ideal, tetapi Conte sama sekali tidak mau meremehkan Lecce.
"Mereka memiliki kualitas pada timnya dengan (Luis) Muriel, (David) Di Michele, (Ruben) Olivera, (Guillermo) Giacomazzi, dan (Juan) Cuadrado."
"Tetapi kami adalah Juventus, dan kami seharusnya tidak takut pada siapapun."
Conte merekrut mantan penyerang Timnas Italia, Marco Boriello, pada awal pekan ini, tetapi ia berkata kalau pemain barunya tersebut harus berkompetisi untuk merebut tempat di tim inti.
Ia juga menegaskan kalau pilihan utamanya di lini depan, Alessandro Matri, dan penyerang cadangan, Fabio Quagliarella, tidak memiliki alasan untuk tidak berada di tim starter.
"Saya gembira ia (Boriello) telah d atang, Marco memberi kami alternatif lain, namun ia tetap perlu memasuki mentalitas dan cara bermain kami," kata Conte.
"Itu tergantung pada kerja kerasnya untuk merebut posisi pada hierarki saat ini, dan mendapat posisi starter."
"Begitu juga Matri, ia memiliki musim yang bagus, salah satu pemain hebat."
"Kami akan mempertahankan lima penyerang, dan saya juga bahagia dengan Quagliarella."
"Saya gembira dengan cara tim ini berkembang, tetapi kami belum meraih tujuan apa-apa saat ini."
"Yang kami ketahui adalah kami berada di jalur yang benar." (RF/I015)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2012