Jakarta (ANTARA) - Film aksi asal Korea "The Outlaws 2" (lebih dikenal dengan nama "The Roundup") meraih jumlah penonton lebih dari enam juta sejak dirilis dua pekan lalu, mengejar capaian film pemenang Oscar "Parasite".
“The Roundup” sekarang menjadi film tercepat meraih penonton terbanyak sejak film pemenang penghargaan 2019 “Parasite” yang melampaui 6 juta penonton bioskop di box office Korea.
Baca juga: Bong Joon Ho ungkap detail sempalan "Parasite"
Melansir Soompi, Minggu, "The Roundup" juga berhasil mengalahkan rekor hits legendaris seperti film 2014 “Ode to My Father” (yang membutuhkan 16 hari untuk mencapai 6 juta) dan film klasik dari 2013 “Miracle in Cell No. 7” (19 hari).
Selain itu, tampaknya “The Roundup” akan segera menyusul total 6.880.546 penonton bioskop yang diraih oleh film pertamanya yaitu “The Outlaws”.
Film yang diluncurkan pada 2017 berhasil meraup jutaan penonton domestik dalam beberapa minggu pertama pembukaannya.
Sebagai sekuel film aksi yang juga populer, "The Roundup" mengikuti petualangan seru detektif legendaris Ma Seok Do (diperankan oleh Ma Dong Seok) dan regu kejahatan kekerasan di kantor polisi saat mereka mengejar penjahat baru yang kuat (diperankan oleh Son Suk Ku).
Baca juga: Film "The Roundup" hasilkan Rp309 miliar di Korea
Baca juga: Cerita Ma Dong-seok tentang perannya dalam film "The Outlaws 2"
Baca juga: "The Roundup" siap tawarkan adegan aksi menegangkan berpadu humor
Penerjemah: Livia Kristianti
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022