Los Angeles (ANTARA News) - Cedera pergelangan tangan yang mendera Koby Bryant, tidak menghalanginya untuk memberi kemenangan 99-82 bagi LA Lakers, saat mereka menjamu New York Knicks, pada Kamis waktu setempat.

Lompatan dan putaran Bryant sangat terlihat ketika ia mengeluarkan seluruh upayanya, ketika mencetak 13 - dari total 28 poin - pada kuarter ketiga, meskipun ia bermain dengan pergelangan tangan kanan yang cedera.

Bryant juga membuat beberapa asist menawan pada kuarter terakhir, untuk memberi kemenangan kedua bagi Lakers pada awal musim ini.

Lakers terlihat lebih menikmati permainan dengan strategi yang diterapkan pelatih Mike Brown. Mereka mengambil kendali permainan sejak kuarter pertama, dan tidak pernah memberi kesempatan pada Knicks untuk mengembangkan permainan.

Lakers memaksa Knicks hanya memiliki 31 persen tembakan, dan tidak pernah membiarkan tamunya untuk memberi perlawanan. Los Angeles, dengan Pau Gasol yang mencetak 16 poin dan melakukan 10 rebound, memimpin 63-51 pada babak pertama, dan New York tidak mampu mendekat lebih banyak daripada delapan poin pada babak kedua.

Di kubu New York, Carmelo Anthony menjadi pencetak poin tersubur, dengan 27 poin, dan Amare Stoudamire membukukan 15 poin. Dengan hasil ini, Knicks pun memiliki catatan menang kalah, 2-1.
(H-RF)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011