Padang (ANTARA News) - Pemerintah provinsi melalui Dinas Prasarana Jalan, Tata Ruang dan Pemukiman Sumatera Barat (Sumbar) akan membiayai kelanjutkan pembangunan jalan jalur evakuasi tsunami dari Pasar Alai menuju Padang By Pass Kota Padang dengan dana Rp12 miliar pada tahun anggaran 2012.
Dana tersebut telah dialokasikan dalam APBD Sumbar 2012 untuk program pembangunan jalan dan jembatan Sumbar melalui kegiatan paket pembangunan jalan Alai-By Pass kota Padang dengan lama pelaksanaan satu tahun, kata Kepala Dinas Prasarana Jalan, Tata Ruang dan Pemukiman Sumbar, Suprapto di Padang, Jumat.
Menurut dia, ruas jalan pada jalur evakuasi Alai-By Pass tersebut dengan kelas provinsi yang dibangun sepanjang 0,96 kilometer dan hasil dari kegiatan ini untuk terlaksananya peningkatan kemantapan kondisi jalan kelas provinsi di Sumbar.
Ia menjelaskan, untuk kegiatan tersebut dialokasi belanja modal untuk pengadaan konstruksi jalan sebesar Rp11,94 miliar.
Sedangkan belanja lainnya meliputi, belanja pegawai sebesar Rp37,43 juta serta belanja barang dan jasa Rp21,17 juta, tambahnya.
Total anggaran untuk kegiatan ini sebesar Rp12 miliar akan dicairkan dalam empat tahapan yakni, para triwulan-I sebanyak Rp2,4 miliar, triwulan-II Rp4,2 miliar, triwulan-III Rp4,2 miliar dan di triwulan-IV dicairkan Rp1,2 miliar.
Ia menambahkan, dengan pembangunan proyek tersebut diharapkan pencapaian program untuk meningkatknya pembangunan jalan dan jembatan di Sumbar dengan target 20 persen, tambahnya.
Dalam kegiatan pembangunan jalan jalur Alai-By Pass ini, pembahasan lahan dan ganti rugi terhadap tanah milik warga yang terkena proyek ini ditanggung Pemerintah Kota Padang.
(H014)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011