AsiaNet 47871

HONG KONG, 23 Desember 2011 (ANTARA/PRNewswire-Asia-AsiaNet) --

     Dengan lebih dari 100 juta kartu pintar perjalanan RFID yang tengah beredar, Asia Pasifik adalah pemimpin dunia dalam perjalanan yang aman dan nyaman. Para ahli yakin bahwa wilayah yang melek teknologi ini dapat menjadi pengadopsi pertama teknologi pembayaran ponsel NFC untuk solusi mobilitas di masa yang akan datang. CARTES pada pameran dan konferensi di Asia akan menampilkan teknologi RFID maupun NFC pada AsiaWorld-Expo, di Hongkong pada tanggal 28 & 29 Maret 2012. Ini adalah acara yang harus dihadiri oleh para pengambil keputusan dari pemerintah, transportasi, telekomunikasi, perbankan, administrasi, keamanan dan industri ritel.

     Pengadopsi awal di Asia Pasifik

     Hong Kong adalah negara pertama yang menggunakan sistem kartu pintar RFID pada tahun 1997. Kartu Octopus saat ini digunakan oleh 95% populasi dengan 11 juta transaksi setiap harinya di seluruh metro, bus, kapal feri dan lebih dari 10.000 toko ritel. Banyak kota dan daerah di Asia Pasifik menggunakan kartu yang sama. Kota-kota besar di Jepang memiliki berbagai jenis kartu transportasi. Para penglaju (commuter) di Beijing dan Shanghai menggunakan Yikatong. Orang Singapura menggunakan kartu pintar EZ-Link. Taiwan memiliki EasyCard dan baru-baru ini (bulan Desember) pemerintah New Delhi meluncurkan "Kartu Mobilitas Umum" yang dinamakan More. New Zealand akan meluncurkan teknologi yang sama dengan Octopus pada tahun 2012.

     Masa Depan -- NFC dan pembayaran ponsel

     Dengan kemajuan teknologi NFC dan dukungan yang kuat dari pemerintah, pembayaran ponsel NFC mungkin menggantikan kartu pintar di kota-kota besar seperti Tokyo, Hong Kong, Shanghai dan Singapura karena kota-kota ini memiliki:

     -- Penduduk perkotaan yang melek teknologi dengan lebih dari 100% penetrasi ponsel
     -- Pemerintah amat menganjurkan penggunaan teknologi, termasuk NFC, untuk mengelola transportasi
     -- Sebuah perjanjian antara seluruh perusahaan transportasi lokal untuk melaksanakan proyek transportasi/NFC yang dikoordinir oleh pemerintah pusat.

     Isabelle Alfano, Direktur acara CARTES, Comexposium, berkata: "Asia Pasifik jauh melampaui banyak negara di seluruh dunia dalam hal penggunaan kartu pintar ini. Karena teknologi RFID ini meluas di seluruh kawasan ini hingga ke kota-kota kecil, ini akan memberikan banyak peluang bagi para pemasok teknologi ini. Tetapi pada saat yang sama, kemajuan dalam NFC dapat berarti bahwa pembayaran ponsel akan menjadi langkah selanjutnya, dan masyarakat umum akan menggunakan ponsel untuk membayar transportasi dan bahan pangan serta kebutuhan lainnya.

     Dengan telah adanya infrastruktur penerimaan nir-kontak yang matang, pembelian tiket transportasi massal selalu diangap sebagai aplikasi terbaik dalam pengembangan pasar NFC di pasar sebelum ini dapat diperluas ke penggunaan berbagai aplikasi lainnya," tambah Alfano.

     Referensi sumber: UmmId, Laporan Resmi Smart Insights "Transport in Asia-Pacific 2011"

     Tentang CARTES di Asia

     Tanggal: 28-29 March 2012
     Waktu pembukaan: 9.30 pagi hingga 5.30 petang
     Tempat: Hong Kong - AsiaWorld-Expo
     Penyelenggara: Comexposium
     Situs Web: www.cartes-asia.com
     Hanya untuk pelaku perdagangan
     Follow kami di Twitter @_cartes, dan gunakan hashtag #cartesAsia

     SUMBER:  CARTES

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011