Las Vegas, Nevada (ANTARA News) - Andre Berto akan berusaha membalas satu-satunya kekalahan dalam karirnya dengan melakukan laga ulang sesama petinju Amerika lawan Victor Ortiz pada laga kelas welter 11 Februari di Las Vegas, kata promotor, Senin.
Petinju kidal Ortiz menang angka atas Berto April lalu ketika Berto sempat jatuh pada ronde pertama, kemudian Ortiz mengalami nasib sama pada ronde berikutnya, dan keduanya sempat jatuh pada ronde keenam, lapor AFP.
Ortiz meraih gelar juara kelas welter WBC tapi kehilangan gelar itu pada September atas petinju belum terkalahkan dari AS Floyd Mayweather.
"Saya bersiap untuk berperang lagi lawan Berto," kata Ortiz.
Berto, dengan rekor 28-1 dan 22 menang KO, meraih gelar IBF Internasional ketika lawannya dari Slovenia Jan Zaveck mundur setelah bertarung lima ronde karena ia tidak melihat akibat matanya sembab.
Berto menyandang gelar IBF itu dan ia akan melakukan laga ulang dalam pertandingan 12 ronde melawan Ortiz yang memiliki rekor 29-3 di antaranya 22 menang KO.
"Saya menunggu-nunggu pertandingan ini," kata Berto, "Ini laga yang saya inginkan dan ini juga laga yang ditunggu penonton. Saya amat takjub dengan pertandingan klasik ini."
Kedua petinju itu akan melakukan pemeriksaan darah dan urin seperti yang dilakukan dalam pertandingan Olimpiade. (A008/A011)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011