emas Rp40 juta, perak Rp15 juta, dan perunggu Rp7,5 juta"
Semarang (ANTARA News) - Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng mengatakan bonus uang bagi peraih medali emas pesta olahraga penyandang disabilitas Asia Tenggara atau ASEAN Paragames akan ditambah dari sebelumnya Rp30 juta menjadi Rp40 juta.

"Untuk emas Rp40 juta, perak Rp15 juta, dan perunggu Rp7,5 juta," kata Andi usai penyerahan medali cabang renang di kolam renang Tirtomoyo Manahan Solo, Jumat.

Menurut dia, tidak seperti SEA Games, bonus untuk atlet penyandang disabilitas naik dari waktu ke waktu.

Ia mengharapkan separuh dari sekitar 250 atlet Paragames Indonesia bisa meraih medali emas. "Setidaknya separuh atlet akan meraih emas dan minimal seluruh atlet dapat meraih medali." katanya.

Ia menuturkan, mekanisme pemberian bonus ini tidak akan sama dengan SEA Games dengan mengatakan atlet yang memperoleh bonus tidak akan dibedakan secara individu maupun kelompok.

Andi bergembira atas perolehan emas Indonesia hari ini, dan dia menyebut sejumlah emas di beberapa cabang, diantaanya pada cabang tenis meja.(*)

I021/M028

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011