Keanggotaan NATO akan memperkuat keamanan di Swedia serta di kawasan Laut Baltik, katanya pada konferensi pers dengan Presiden Finlandia Sauli Niinisto yang sedang berkunjung.
Mengajukan aplikasi bersama Finlandia "berarti bahwa kami dapat berkontribusi pada keamanan di Eropa bagian utara," imbuh Andersson.
Keamanan di kedua negara tersebut terkait erat, katanya, dan kerja sama yang erat sangat penting. "Aplikasi NATO bersama kami menjadi sinyal bahwa kami bersatu untuk masa depan."
Menteri Luar Negeri Swedia Ann Linde menandatangani aplikasi keanggotaan negara itu di NATO pada Selasa pagi waktu setempat.
Presiden Rusia Vladimir Putin pada Senin (16/5) mengatakan bahwa Moskow akan merespons jika NATO berupaya mengerahkan infrastruktur militer di wilayah Finlandia atau Swedia.
Niinisto mengunjungi Swedia dari Selasa hingga Rabu. Andersson dan Niinisto kemudian dijadwalkan bertemu dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden di Washington pada Kamis (19/5), menurut pemerintah Swedia.
Pewarta: Xinhua
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022