Paris (ANTARA) - Saham-saham Prancis berakhir lebih tinggi pada perdagangan Selasa waktu setempat (17/5/2022), berbalik menguat dari kerugian sehari sebelumnya, indeks acuan CAC 40 di Bursa Efek Paris bangkit 1,30 persen atau 82,42 poin, menjadi menetap di 6.430,19 poin.
Indeks CAC 40 tergerus 0,23 persen atau 14,91 poin menjadi 6.347,77 poin pada Senin (16/5/2022), setelah melonjak 2,52 persen atau 156,42 poin menjadi 6.362,68 poin pada Jumat (13/5/2022), dan jatuh 1,01 persen atau 63,47 poin menjadi 6.206,26 poin pada Kamis (12/5/2022).
Dari 40 saham perusahaan besar pilihan yang menjadi komponen indeks CAC 40, sebanyak 34 saham berhasil membukukan keuntungan, sementara lima saham mengalami kerugian dan satu saham diperdagangkan tidak berubah.
Engie, perusahaan utilitas di bidang transisi energi, pembangkit dan distribusi listrik, gas alam, nuklir, energi terbarukan, dan minyak bumi multinasional Prancis melambung 5,33 persen, menjadi peraih keuntungan paling besar (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.
Diikuti oleh saham perusahaan jasa keuangan dan bank investasi multinasional Prancis dan Societe Generale, sering dijuluki "SocGen" yang terangkat 3,62 persen, serta perusahaan yang menyediakan solusi digital energi dan otomatisasi untuk efisiensi dan keberlanjutan multinasional Prancis Schneider Electric menguat 3,22 persen.
Sementara itu, Pernod Ricard, sebuah perusahaan yang memproduksi dan memasarkan minuman beralkohol Prancis menderita kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya terperosok 1,18 persen.
Disusul oleh saham perusahaan industri produk makanan multinasional Prancis Danone yang tergelincir 1,17 persen, serta
perusahaan operator supermarket, hypermarket, cash and carry store, dan situs web e-commerce Carrefour kehilangan 0,66 persen.
Baca juga: Saham Prancis ditutup lebih rendah, indeks CAC 40 tergerus 0,23 persen
Baca juga: Saham Prancis berbalik menguat, indeks CAC 40 melonjak 2,52 persen
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022